Begini Peringatan Nuzulul Quran yang Sesuai Anjuran Rasulullah SAW

  • Minggu, 11 Juni 2017 - 17:36 WIB
  • Religius
Nuzulul Quran
Nuzulul Quran

MANAberita.com – SETIAP bulan ramadhan, umat Muslim selalu memperingati hari turunnya Al-Qur’an yang disebut sebagai Nuzulul Quran. Peringatan ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan terhadap peristiwa bersejarah, yaitu turunnya Al-Quran. Malam Nuzulul Quran 1438 H jatuh pada hari Minggu malam Senin, 11 malam 12 Juni 2017 (17 Ramadhan).

Dilansir dari wartasolo.com, Rasulullah SAW juga memperingati hari turunnya Al-Quran bersama Malaikat Jibril. Seorang sahabat bernama Abdullah bi Abbas ra berkata, “Dahulu Malaikat Jibril senantiasa menjumpai Rasulullah SAW pada setiap malam Ramadhan, dan selanjutnya ia membaca Al-Quran bersamanya,” (HR. Bukhari).

Sahabat Huzaifah ra juga menuturkan bagaimana pengalamannya memperingati Nuzulul Quran bersama Rasulullah SAW. Dirinya mengatakan jika pernah sholat bersama Rasulullah dalam bilik yang terbuat dari pelepah kurma. Sejak Usai sholat Isya Rasulullah membaca surat Al Quran kurang lebih 5 juz sampai Bilal mengabarkan jika waktu subuh sudah tiba.

Baca Juga:
Di Bawah Ini Golongan Orang yang Masuk Neraka Meskipun Berpuasa

Para ulama terdahulu pun melakukan seperti yang dicontohkan Rasulullah SAW. Setiap bulan Ramadhan, Imam As Syafi’i menghatamkan bacaan Al-Quran sebanyak 60 kali. Al Aswab An Nakha’i menghatamkan Al-Quran setiap dua malam. Qatadah As Sadusi terbiasa menghatamkan Al Quran setiap tujuh hari sekali. Tapi saat Ramadhan tiba, Qatadah menghatamkannya setiap tiga malam sekali. Dan ketika memasuki 10 hari terakhir Ramadhan, ia mengahatamkan Al Quran setiap malam sekali.

Begitulah peringatan Nuzulul Quran yang dicontohkan Rasulullah SAW dan ulama-ulama terdahulu, yaitu dengan membaca Al-Quran. Bukan dengan pesta makanan, pentas seni maupun hiburan lainnya. Masya Allah. (nad)

Komentar

Terbaru