Wabup OKUT : “Perang Terhadap Narkoba Adalah Perang Kita Bersama!”

  • Kamis, 01 Juni 2017 - 12:34 WIB
  • Regional
Wabup OKUT, Fery Antoni didampingi Kapolres OKUT, AKBP Irsan Sinuhaji beserta tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama saat berdiskusi ringan di Masjid yang berada Desa Bantan Kec. Buay Pemuka Peliung, Rabu (31/05).
Wabup OKUT, Fery Antoni didampingi Kapolres OKUT, AKBP Irsan Sinuhaji beserta tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama saat berdiskusi ringan di Masjid yang berada Desa Bantan Kec. Buay Pemuka Peliung, Rabu (31/05).

MANAberita.com – Ucapan Wakil Bupati (Wabup) Ogan Komering Ulu Timur (OKU Timur) beberapa waktu lalu tentang Perang Terhadap Narkoba di OKUT terus bergulir. Bertempat di Desa Bantan Kec. Buay Pemuka Peliung, Rabu (31/05) Wabup, Fery Antoni didampingi Kapolres OKUT, AKBP Irsan Sinuhaji beserta tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama menghimbau masyarakat agar tidak tergoda untuk menggunakan barang haram itu.

Fery secara lugas meminta kepada semua pihak untuk tidak melindungi siapa pun yang terlibat dalam kasus narkoba.

“Hari ini kita berkunjung ke Desa Bantan, selain untuk silaturahmi dan buka bersama, kita juga menghimbau masyarakat untuk menjauhi dan tidak menggunakan narkoba,” ujar Fery.

Wabup OKUT, Fery Antoni didampingi Kapolres OKUT, AKBP Irsan Sinuhaji beserta tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama saat berfoto bersama, Rabu (31/05).

Fery juga menegaskan bahwa narkoba akan membawa siapa pun ke arah kehancuran.

Baca Juga:
Cegah Penyelewangan Penggunaan Dana Desa, Pemkab OKUT Lakukan MOU dengan Polres

“Menurut Data dari Badan Narkotika Nasional (BNN) setiap hari ada 50 orang Indonesia yang tewas karena narkoba. Tentu saja hal ini sangat memprihatinkan, kita sebagai warga OKU Timur sekali lagi hendaknya waspada terhadap bahaya narkoba,” jelas Ketua Lomba Video Anti Narkoba Nasional ini.

Sementara itu Kapolres, Irsan Sinuhaji mengatakan bahwa pihaknya tidak akan memberi ampun kepada siapa pun yang terlibat kasus narkoba.

“Kami dari aparat keamanan, akan menindak tegas siapa pun, sekali lagi siapa pun yang bermain-main dengan narkoba. Kita inginkan OKU Timur sebagai Kabupaten yang bersih dari narkoba,” ucap Irsan.

Baca Juga:
Akhirnya MT Mengaku Telah Memasukkan Jari Tangannya Kedalam Kemaluan Korban

Irsan menjelaskan bahwa pihaknya akan terus bersinergi dengan Pemkab OKUT dalam perang terhadap narkoba.

“Semua elemen masyarakat harus bahu membahu melawan narkoba, Indonesia sudah dalam fase Darurat Narkoba. Artinya kita akan tegas dalam perang terhadap narkoba ini,” tegas Irsan.

Dalam silaturahmi tersebut disepakati adanya kerjasama antara Pemkab, Polres, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Adat di Desa Bantan untuk bersama sama berperan aktif dalam pemberantasan narkoba.

Komentar

Terbaru