Viral! Video Driver Ojol Dikeroyok Sopir Angkutan Umum dan Ojek Konvensional di Semarang

  • Kamis, 07 Desember 2017 - 12:58 WIB
  • Viral
Driver Ojol Dikeroyok Sopir Angkutan Umum dan Ojek Konvensional
Driver ojol dikeroyok sopir sngkutan umum dan ojek konvensional

MANAberita.com – KEBERADAAN ojek online masih mengundang kontroversi dengan ojek konvensional yang diduga merasa tersaingi dengan keberadaannya.

Bahkan belakangan ini sering kali terjadi cekcok antara kedua profesi tersebut. Tak jarang oknum ojek konvensional membatasi ruang gerak para driver ojek online, mereka juga tak segan-segan melakukan kekerasan jika peraturan yang mereka buat dan sepakati sendiri itu di langgar oleh para driver ojol.

Setelah beberapa kasus yang pernah terjadi, kini kegeraman ojek konvensional atau pengkolan kembali terjadi.

Seperti yang terekam dalam video yang beredar di media sosial.

Sejumlah orang yang diduga sebagai ojek konvensional dan sopir angkutan mengepung beberapa driver ojek online di tengah jalan di Semarang. Belum diketahui pasti penyebabnya, kemudian orang-orang itu meneriaki driver ojek online tersebut.

Bahkan, jaket dan helm dari driver ojek online tersebut dirampas oleh segerombolan ojek konvensional dan sopir angkutan.

Karena kegaduhan ini, mereka diamankan oleh pihak berwajib demi menghindari hal yang makin tidak diingkan.

Video ini viral setelah diunggah oleh akun facebook Handoko Bocep yang mengunggah tiga video sekaligus pada hari Selasa, (04/12).

Baca Juga:
Fotonya Antarkan Go-food Dengan Sepeda Viral, Driver Ojol ini Tolak Donasi Netizen, Alasannya Bikin Kagum

“Semarang hari ini. Com
KUWI YEN ANAKMU, ADIKMU, SDULURMU… DISADUK i…. koyo ngono trimo po ra..??

Mereka bukan maling, copet, begal, dll
Mereka hnya mencari rejeki buat keluarganya.”
tulis akun Handoko Bocep.

Sontak saja postingan ini mengundang kegeraman netizen yang menganggap aksi tersebut melanggar hak orang lain dalam mencari rejeki.

@Ary Prabowo, “Banyak orang salah menilai yg baik atau yg kurang begitu baik , akal mereka lebih maju di banding kalian yg sok otoriter. Inget bung “konsumen bisa mengupgrade diri sesuai perkembangan teknologi , apakah anda2 sudah siap mengupgrade diri anda untuk menerima kenyataan. bagi kalian yg tertinggal jgn hakimi mereka yg berpikiran lebih untuk mencari rezeki demi anak dan istri

@Irenne Natasya, “Ini sih jd inget waktu gw turun dr kreta, mau naik grab supirnya di pukulin depan gw, dan gw di maki2 depan umum..

Baca Juga:
Viral! Curhatan Driver Dapat Penumpang Tunanetra ini Bikin Banjir Air Mata

@Wahyu, “Contoh org2 berfikiran primitip..gak maw d ajak maju dg adanya perkembangan teknologi..
Hargain to .. toh jg sma2 cari rejeki ga perlu saling sikut..
#KotaTapiPikiranendeso
???

@Indra Prayudi Pray, “Saya rasa harus ada anggota yg menyamar sebagai anggota ojek online. Agar bisa menangkap pelopor pelopor organisasi yg memprofokatori untuk mencegah ojek online/taksi online beroperasi.
Toh tak ada larangan dr pemerintah setempat atas larangan beroperasinya tranportasi online.
Mengapa tidak mencoba saja beralih menjadi ojek online?
Driver online hanya mencari nafkah. Saya rasa rejeki seseorang tidak akan tertukar. Kenapa harus driver online yg dikeroyok seperti itu?

Hingga berita ini diterbitkan unggahan tersebut telah dibagikan sebanyak 8.023 Kali. (Int)

Tonton videonya di sini:

Baca Juga:
Copet Beraksi Dalam Angkot, Umi Kehilangan Cincin Mas Kawin

Posted by Handoko Bocep on Monday, 4 December 2017

 

 

Posted by Handoko Bocep on Monday, 4 December 2017

Komentar

Terbaru