Tips Agar Rambutmu Bebas Bau Seharian

  • Rabu, 07 November 2018 - 23:09 WIB
  • Lifestyle
Ilustrasi
Ilustrasi

MANAberita.com — SEBAGAI bagian tubuh yang wajib dirawat dan dijaga, rambut tentu memerlukan nutrisi yang tepat. Mahkota untuk setiap insan ini harus dijaga kebersihan dan keharumannya. Percuma jika penampilan busananya keren dan aksesorinya mahal jika tampilan rambut kusur dan berbau apek.

Semua wanita tentu ingin rambutnya wangi segar sepanjang hari. Cara yang umum dilakukan tentu saja keramas dengan rutin. Namun hal ini saja tak cukup untuk menjaga aroma wangi rambut bertahan sepanjang hari.

Panas matahari, debu dan polusi pasti bikin rambut lepek dan bau. Tenang saja, inilah tips agar rambutmu terbebas dari bau

Tips Supaya Rambut Selalu Wangi
Keramas Secara Teratur

Baca Juga:
Sempat Dikira Sel Kanker, Ternyata Inilah Manfaat Pemakaian Liquid Bra, Adem Bener

Setiap hari sebelum beraktivitas, pastikan kita mengecek kondisi rambut. Jika berbau dan lepek maka tentu saja kamu wajib keramas. Ritual mencuci rambut menjadi sebuah kewajiban penting yang tak bisa dilewatkan jika ingin rambut yang harum dan berkilau.

Keramas secara teratur membuat kotoran pada kulit kepala akan hilang. Kadar minyak pada rambut juga akan menghilang sehingga rambut terasa segar bebas lepek dan bau. Nutrisi rambut juga perlu dijaga, dengan keramas maka kamu bisa menutrisi rambut dengan baik. Keramaslah dua hari sekali supaya kesehatan dan kesegaran rambut terjaga dengan baik.

Gunakan Sampo yang Tepat

Keramas adalah aktivitas yang perlu dilakuan secara rutin. Kamu pastinya kurang percaya diri kalau rambut kamu terkesan kusam dan lepek. Apalagi jika bau matahari dan keringat bercampur, duh pasti bau rambut kamu tak karuan.

Baca Juga:
Suka Tidur Sambil Memeluk Guling? Ternyata Ini Manfaatnya

Keramaslah rutin dengan memakai sampo yang tepat. Penuhi kebutuhan rambut kamu dengan memilih produk sampo yang bahannya cocok untuk rambutmu. Kenali dulu jenis rambut dan masalah rambut kamu supaya tahu mana shampoo yang paling pas untuk kamu. Salah pilih sampo bisa bikin rambut rontok, berketombe bahkan beruban juga lho. Maka selektiflah dalam memilih sampo, ya.

Keringkan Rambut Secara Alami

Selanjutnya, usai keramas dan memilih sampo yang tepat, kamu wajib tahu cara mengeringkan rambut yang benar. Supaya rambut terjaga aroma segarnya, maka kamu perlu mengeringkannya dengan cara alami.

Hindari memakai penutup rambut kala masih basah. Jangan pakai handuk apalagi jilbab sebelum rambut kamu benar-benar kering, ya. Jika memaksakan diri menutup rambut kala masih basah, maka rambut akan berbau apek dan malah jadi cepat lepek.

Baca Juga:
Ketika Seorang Wanita Menyerah Padamu, Selamat! Kamu Menghancurkan Segalanya

Hindari juga mengeringkan rambut dengan hair dryer. Hal ini bisa membuat rambut jadi kering dan juga rapuh. Kala mengeringkan dengan handuk pun kamu tak boleh menggosoknya terlalu kuat karena akan menimbulkan rambut bercabang.

Gunakan Hair Mask

Bukan hanya muka saja lho yang perlu dirawat dengan memakai masker. Rambut kita juga perlu perawatan dengan masker. Ada produk khusus untuk masker rambut supaya nutrisi alami rambut terjaga dengan baik.

Memakai hair mask maka akan menyehatkan sekaligus melapisi batang rambut. Selain itu, ada juga manfaat lain yang tak kalah penting jika melakukan hair mask dengan teratur. Yakni rambut jadi lebih wangi sepanjang hari, lho. Hair mask akan membuat rambut tumbuh lebih sehat karena mampu memenuhi nutrisi dan vitamin yang diperlukan rambut. (Zee)

Komentar

Terbaru