Greget! Dilarang Bawa Motor, Siswi di Kalimantan Selatan Malah Naik Mobil Mewah ke Sekolah

  • Senin, 23 September 2019 - 22:08 WIB
  • Viral
Siswi di Kalsel bawa mobil ke sekolah

 

Siswi di Kalsel bawa mobil ke sekolah

MANAberita.com – ADA-ada saja kelakuan pelajar masa kini untuk mengakali peraturan yang membatasi mereka. Salah satunya larangan membawa kendaraan bermotor pribadi ke sekolah. Dan seperti tak kehabisan akal, mereka bisa saja temukan celah di balik peraturan tersebut.

Melansir dari Surat Kabar, meski sudah dilarang mengendarai motor, namun rupanya seorang siswi berhasil menemukan celah membawa kendaraan pribadi menuju sekolah tanpa melanggar tata tertib sekolah.

Kejadian tersebut muncul di Kalimantan Selatan, di mana salah seorang pelajar sekolah menengah atas mengemudikan mobil sebagai alat transportasi pribadinya menghadiri kegiatan belajar mengajar di sekolah. Unggahan yang memperlihatkan aksi tersebut pun ramah diperbincangkan di media sosial.

Baca Juga:
5 Siswi SMA di Tasikmalaya Ditangkap Kasus Prostitusi Online, Sering Dibooking Pejabat dan Politikus!

Pasalnya, bukan mobil sembarang jenis, siswi sekolah menengah tersebut mengendarai barang super mewah ke sekolah. Terlihat dari label yang tertera pada bagian belakang kendaraan roda empat tersebut, mobil yang dibawa si murid adalah Lexus IS 250 Convertible.

Diketahui dari sejumlah situs jual beli mobil, harga kendaraan tersebut dibanderol sekitar Rp 670 jutaan!

Mobil mewah berwarna putih yang diparkirkan di depan deretan ruko wilayah setempat tersebut terlihat memiliki atap terbuka.

Baca Juga:
Harga LPG Non Subsidi Naik Jadi Rp15.500/Kg

Sementara itu, dari pelat nomor kendaraan dengan kode depan DA semakin menegaskan bahwa mobil yang dibawa siswi sekolah itu memang benar beredar di wilayah Kalimantan Selatan.

Belum diketahui secara pasti apakah pelajar tersebut sudah memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) yang menjadi syarat utama dalam mengemudikan kendaraan bermotor di jalan raya.

Ada satu hal yang menjadi pusat perhatian yakni tentang keputusan orangtua si pelajar yang mengizinkan putrinya membawa-bawa sedan mewah harganya mencapai ratusan juta rupiah tersebut. (Alz)

Komentar

Terbaru