Sosok Kuntilanak Muncul di Studio 5 Indosiar, Netizen: Itu Erie Suzan!

Postingan dari akun Instagram @incess_alfinahooy, yang mengatakan bahwa ada penampakan sosok kuntilanak di Studio 5 Indosiar pada acara Konser Suara Emas Indosiar beberapa hari lalu.
Postingan dari akun Instagram @incess_alfinahooy, yang mengatakan bahwa ada penampakan sosok kuntilanak di Studio 5 Indosiar pada acara Konser Suara Emas Indosiar beberapa hari lalu.

MANAberita.com – PENAMPAKAN sosok makhluk halus tidak hanya muncul di tempat-tempat angker saja, bahkan tempat ramai  yang sedang berlangsung acara meriah pun tiba-tiba menampakkan diri. Seperti yang terjadi di Studio 5 Indosiar pada acara Konser Suara Emas Indosiar beberapa hari lalu.

Saat Putri DA4 dan Alvin DA3 berduet menyanyikan lagu berjudul Cindai milik Siti Nurhaliza, para penonton seperti biasa mengambil gambar keduanya dari bawah panggung. Namun ketika seorang penonton tersebut mengunggah foto keduanya di akun instagram miliknya @incess_alfinahooy, ada sebuah lingkaran berwarna merah yang ternyata  merupakan penampakan sosok kuntilanak.

Netizen pun sempat geger dan beradu komentar di postingan tersebut. Ada yang mengatakan jika itu hoax, ada juga yang beranggapan jika itu benar-benar penampakan sosok kuntilanak. Namun setelah diteliti oleh netizen, mereka berargumen jika itu adalah Erie Suzan yang kembali ke back stage setelah perform bersama Fildan.

Baca Juga:
Usai Mengaku Dimintai Tumbal Oleh Istrinya yang Merupakan Kuntilanak, Pria Ini Ditemukan Tewas Mengambang di Kolam

@rositamelandini23, “Itu kayanya mbak @eriesuzan yg mau ke back stage deh soalnya pas sama bajunya yg dia pake dan itu menghadap kebelakang deh kayanya bukan kedepan”

@pithapitha_Kak erie hadap belakang mau keluar stage. Kan abis kak erie perfome.. Ahh gitu aja parno”

@bayualig7, “Itu Erie Susan abis nyanyi”

Baca Juga:
Edan! Bocah Asal Jember Nekat Mengejar Kuntilanak

@erna__205 “Itu Kak Erie Susan habis performe. Lagu Seroja sama Fildan, Fildan balik panggung lewat tengah, Kak Erie balik panggung lewar samping, cek ajah ending lagu seroja, disitu nampak kak Erie ke samping, sebelum ngeshoot duo alfin dan Putri.”

@indah_chaly “Ini erie suzan! Udh d klarifikasi klo itu erie. mending hapus aja postingannya. Kasian kak erie nya. Masak cantik2 dibilang penampakan”

Meskipun begitu, akun yang mengunggah foto tersebut membantah tudingan netizen yang mengatakan jika itu foto hoax. @incess_alfinahooy, “Kalau video kan gak setiap cameraman ambil arah kesitu @tangguh_tr” (nad)

Komentar

Terbaru