Gelar Rapat Kosulidasi, IWO Diharapkan Dapat Menikangkatkan Kualitas Wartawan

  • Senin, 09 Oktober 2017 - 14:32 WIB
  • Peristiwa
Ikatan wartawan online (IWO)
Ikatan wartawan online (IWO)

MANAberita.com –  SETELAH resmi dilantik beberapa waktu lalu, Ikatan Wartawan Online (IWO) mengadakan rapat Kosulidasi guna memperkuat IWO DPD kota Palembang, Minggu (08/10). Rapat yang dihadiri oleh seluruh kepengurusan IWO DPD kota Palembang ini bertujuan untuk membahas program kerja ke depan demi meningkatkan kompetensi Wartawan yang tergabung di dalam IWO.

Menurut ketua IWO kota Palembang, Safrullah Lubai, sebagai organisasi profesi diharapkan IWO mampu membawa kearah yang lebih baik dan mempunyai kompetensi sesuai dengan standart profesi wartawan, maka dibutuhkan program kerja yang baik dan benar.

“Selain itu, IWO kota Palembang merupakan organisasi yang mengatur standar profesionalisme wartawan media cyber atau online dengan ketentuan mengikuti etika jurnalistik sehinga mampu membantu mencerdaskan masyarakat dalam menerima informasi,” sambungnya.

Baca Juga:
Anggota Parlemen Lesotho Memperdebatkan Reklamasi Bagian Dari Afrika Selatan

Dalam kesempatan tersebut, Safrullah juga mengungkapkan bahwa IWO berdiri bukan untuk kepentingan pribadi atau segelintir orang tapi ini murni untuk menanungi rekan–rekan wartawan sehingga rekan wartawan mempunyai rumah dan bisa saling berbagi.

“Dengan ini juga di harapkan IWO kota Palembang mampu memberikan yang terbaik sehingga menjadi harapan baru untuk organisasi profesi Wartawan,” tutupnya.

Komentar

Terbaru