Cintanya Ditikung Sahabat Sendiri, Bocah 13 Tahun Nekat Mau Bunuh Diri Dari Atap Sekolah

Bocah 13 tahun mau bunuh diri

Bocah 13 tahun mau bunuh diri

MANAberita.com – ADA kenyataan pahit lain selain di selingkuhi, yaitu ditikung teman atau sahabat sendiri.

Ya, tak dipungkiri bahwa hal ini membuat kita sakit hati dan emosi, karena diam-diam orang yang dekat dengan kita merebut cinta kita.

Hal itu pula yang mungkin dirasakan seorang bocah 13 tahun ini.

Saking tak bisa menerima kenyataan pahit itu, ia sampai memutuskan untuk mengakhiri hidupnya dengan cara melompat dari atap sekolahannya yang berada di kawasan Banting, Selangor, Malaysia, melansir Palingseru.

Remaja laki-laki itu memanjat gedung sekolah dua lantai pada Selasa (12/03) sekitar pukul 13.00 waktu setempat.

Sebelum memutuskan naik ke atap gedung, bocah itu lebih dulu menulis surat yang isinya berbunyi:

Baca Juga:
Anne Neuberger: Pemerintah Rusia Bertanggungjawab Terkait Peretasan Situs Ukraina

“Aku ingin bunuh diri karena semalam saya berkelahi dengan sahabatku sendiri.

Dia sudah bersama dengan gadis yang aku cintai. Hatiku sangat sakit.

Aku juga sempat memberitahu beberapa temanku. Mereka mencoba untuk mencegahku bunuh diri.

Baca Juga:
Gara-Gara Kerap Gigiti Kuku, Jari Gadis ini Harus di Amputasi

Tapi aku sudah sangat frustasi, itulah sebabnya aku memutuskan untuk bunuh diri”.

Beruntung, aksi nekat bocah itu berhasil digagalkan oleh petugas pemadam kebakaran. Ia hanya mendapat cedera ringan saat dievakuasi petugas.

“Tangan siswa itu mendapat cedera ringan setelah diselamatkan, dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Banting untuk dirawat,” ungkap polisi setempat. (Ila)

Komentar

Terbaru