Wanita Malaysia Ini Viral Usai Unggah Fakta Tentang Pacar Di Momen Silaturahmi Lebaran

  • Minggu, 15 Mei 2022 - 22:18 WIB
  • Viral

MANAberita.com – PANDEMI Covid-19 yang belum tuntas membuat momen silaturahmi Lebaran harus tertunda beberapa tahun belakangan ini. Di momen tersebut biasanya kita akan berkumpul bersama keluarga besar dan saling bertukar cerita. Siapa sangka karena hal tersebut, seorang wanita jadi mengetahui identitas asli pacarnya.

Kisah tersebut dibagikan oleh pemilik akun TikTok @ctnrhnm. Wanita asal Malaysia yang bernama Siti Noor Hanim itu menceritakan bagaimana awal mula dirinya sampai bisa mengetahui identitas asli sang pacar.

Dalam unggahan tersebut, Siti menuliskan bahwa kakek dan neneknya serta ayah dan ibunya jarang membawa anak dan cucu untuk bertemu dengan suadara-saudara lainnya. Apalagi selama dua tahun kemarin pandemi Corona membuat silaturahmi langsung sulit dilakukan. Alhasil silaturahmi dengan saudara yang tinggal berjauhan juga jarang terjadi.

Baru pada Idul Fitri 2022 ini, dia berkesempatan mudik untuk bertemu dengan keluarga lainnya dari pihak ayah dan ibunya. Namun betapa terkejutnya dia ketika berkunjung ke rumah salah satu saudara, dia mendapati fakta soal kekasihnya.

Baca Juga:
“Hei Laptopnya Penumpangku Itu,” Kisah Mengharukan Sopir Angkot Rebut Laptop dari Tukang Hipnotis

“Lepas pergi beraya dapat tahu sebenarnya pakwe (kekasih) hang ada sangkut paut,” tulisnya. “Paling syahdu dapat tahu dia itu bapa saudara, tak nak kenal dengan siapa-siapa dah,” katanya lagi.

Dalam keterangannya di TikTok yang ditulis dalam bahasa Melayu itu, Siti mengatakan kalau pria yang selama beberapa waktu belakangan menjadi kekasihnya ternyata masih memiliki hubungan saudara dengannya. Sang kekasih adalah paman jauhnya.

Siti pun menulis di keterangan unggahannya di TikTok, soal perubahan panggilan untuk kekasihnya. Dulu dia panggil sayang, kini jadi pak long atau paman dalam bahasa Melayu.

Baca Juga:
Walaupun Nyebelin, 7 Sikap ini Menandakan Jika Ia Adalah Jodohmu!

Siti yang shock saat mengetahui identitas sebenarnya kekasihnya semakin patah hati ketika keluarganya meminta hubungan cintanya diakhiri. Keluarganya melarang dia menikah dengan sang pacar karena masih berstatus saudara alias pamannya sendiri.

Unggahan Siti di TikTok ini viral sudah ditonton lebih dari 532 ribu dan mendapat 960 komentar. Dari ratusan komentar yang ada, sebagian besar netizen sepakat soal pentingnya silaturahmi dengan saudara untuk menghindari pernikahan sedarah.

(sas)

Komentar

Terbaru