Pj Gubernur DKI Copot Dirut TransJakarta

  • Rabu, 11 Januari 2023 - 21:55 WIB
  • Nasional

MANAberita.com – PEJABAT Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mencopot Yana Aditya dari jabatannya sebagai direktur utama PT Transportasi Jakarta (TransJakarta). Heru menunjuk mantan Direktur PT KAI (Persero) M Kuncoro Wibowo menjadi pengganti Yana.

Informasi tersebut disampaikan oleh Plt Kepala Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah DKI Jakarta Fitria Rahadiani.

“Penggantian direktur utama PT TransJakarta merupakan bagian dari upaya dan strategi yang dilakukan para pemegang saham untuk melakukan penyegaran dalam jajaran pengurus PT TransJakarta,” kata dalam keterangan tertulis, Rabu (11/1).

Baca Juga:
Pahlawan! Driver Ojol Selamatkan Wanita yang Hendak Bunuh Diri dari JPO

Ia mengungkapkan kebijakan mengangkat Kuncoro yang memiliki pengalaman transformasi perusahaan, diharapkan mampu mewujudkan TransJakarta menjadi katalis integrasi dan menguatkan sistem internal untuk keamanan, kenyamanan dan keselamatan transportasi publik.

“Selanjutnya, pemegang saham juga menyetujui pengunduran diri Sudirman Said dan mengangkat Luky Arliansyah sebagai Komisaris yang juga ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Komisaris Utama,” kata Fitria.

Selain Luky, Fitria mengatakan pemegang saham juga mengangkat Bambang Eko Martono sebagai Komisaris.

Baca Juga:
Gila! Ibu ini Paksa Putrinya Berusia 5 Tahun Jadi PSK dan Dijual ke Pria Pedofil

Ia menyebut penggantian direktur utama, komisaris utama, dan anggota komisaris dilakukan sesuai prosedur dan ketentuan peraturan perundang-undangan, melalui keputusan para pemegang saham di luar RUPS yang ditandatangani pada 11 Januari 2022.

“Semoga Direktur Utama dan jajaran Dewan Komisaris yang baru mampu melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggungjawab,” kata Fitria

(sas)

Komentar

Terbaru