MANAberita.com – KEDATANGAN leader SNSD asal Korea, Taeyeon ke Jakarta mendapat sambutan yang tidak terduga dari penggemar. Insiden kerumunan fans yang membuat Taeyeon jatuh saat tiba di Bandara Seokarno-Hatta pada tanggal 17 Agustus kemarin menjadi bahan perbincangan yang panas di kalangan fans K-Pop Internasional, terutama SONE (sebutan fans Girls’ Generation).
Kejadian itu pun sebenarnya merupakan antusias yang berlebihan dari penggeramar dalam menyambut sang idolanya tersebut. Menyikapi akan hal itu SM Entertaiment merilis sebuah pernyataan resmi.
Dalam pernyataan tersebut, SM Entertainment mengungkapkan perminta maaf kepada Taeyon mengenai serangan yang menimpanya saat tiba di Bandara Internasional Soerkarno Hatta, Kamis (17/08).
The only glimpse of TY I can get and as u can see the crowd behind her is crazy af pic.twitter.com/C93sNm6oYA
— ???? (@ddongbyullie) August 17, 2017
“Karena suasana kacau di bandara Indonesia, Taeyeon sangat terguncang tapi sekarang sudah rileks. Taeyeon secara pribadi lebih memperhatikan semua keamanan para penggemar karena jumlah orang yang sangat banyak di bandara.
Selanjutnya, kami mohon maaf atas kurangnya keamanan di bandara. Kami akan bekerja untuk memiliki lingkungan yang lebih aman di masa depan dan mencegah acara seperti ini di masa depan.
Kami akan memperhatikan keamanan para artis kami lebih jauh di masa depan dan memastikan keselamatan mereka,” kata pihak SM Entertainment seperti dikutip dari Koreaboo.
Bukan hanya mengkhawatir kondisi sang artis, dalam pernyataan tersebut SM Entertainment juga mengkhawatir keadaan para fans dan takut jika ada fans yang terluka akibat insiden tersebut.
“Kami sangat terkejut dengan situasi di bandara Indonesia, tapi kini sudah stabil sekarang. Kami khawatir ada fans yang datang kesana terluka,” katanya. (neny)