Bantu Melahirkan di Tol Cipali, Aksi Heroik Penumpang Bus dan Polantas Ini Mendapat Pujian dari Netizen dan Kepolisian

Polantas dan beberapa penumpang saat membantu persalinan seorang ibu di Tol Cipali.
Polantas dan beberapa penumpang saat membantu persalinan seorang ibu di Tol Cipali, Minggu (02/07).

MANAberita.com – DI tengah arus balik yang masih padat, ada kejadian tak terduga ketika lalu lintas sedang macet. Seorang ibu bernama Sukiati (43) warga Desa Tulis Selo Piro RT 003 RW 003, Kecamatan Lasem Kabupaten Rembang, Jawa Tengah  melahirkan darurat di bahu jalan Tol Cipali (Cikopo-Palimanan) KM 82 pukul 10:40 WIB, Minggu (02/07/17).

Proses melahirkan pun dibantu oleh sejumlah penumpang Bus Kiara Mas yang dia tumpangi dan petugas kepolisian yang saat itu sedang melakukan patroli di tol tersebut. Setelah selesai proses melahirkan, Sukiati dan bayinya langsung dilarikan ke RS Siloam Purwakarta.

Seorang ibu saat dibawah ke RS Siloam Purwakarta usai melahirkan di Tol Cipali.

Upaya penyelamatan tersebut menjadi viral setelah aksi heroik polisi dan penumpang ini diunggah oleh salah satu akun Facebook @Canggih Akare. Dalam postingannya pukul 14:16, ada dua video dan lima foto yang diunggah dengan keterangan, “Terjebak Macet, Ibu ini melahirkan di Tol Cipali.”

Seorang Polantas saat mengumandangkan Adzan disamping sang bayi.

Dalam video pertama, Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Purwakarta, AKP Arman Sahti membawa bayi tersebut masuk ke rumah sakit dan minta segera ditangani agar selamat. Kemudian sang dokter langsung menjentikkan jarinya ke kaki sang bayi agar menangis. Setelah dokter mengatakan jika bayi ini sehat, Arman pun langsung mengumandangkan adzan di samping sang bayi.

Video kedua memperlihatkan pasca Sukiati melahirkan. Dan foto-foto yang diunggah @Canggih Akare pun memperlihatkan bagaimana kondisi saat Sukiati dan bayinya mendapat pertolongan sebelum dan sesudah di rumah sakit.

Sampai saat ini, unggahan @Canggih akare sudah mendapat 28.979 like, 2.824 komentar dan 72.320 kali dibagikan. Netizen banyak yang terenyuh dan melontarkan komentar positif atas aksi penyelamatan Sukiati.

@Adi Yusuf M’Pkm: Semoga polisi itu menjdi panutan buat semua polisi lainya

@Tarry Anbog Chayuu: Alhamdulillah.. Selamet.. debay (dedek bayi) sm ibu nya..trimakasih jg wt papol mg Allah membalas semua kebaikan nya..amien

Baca Juga:
Pria Yang Didakwa Melakukan Pelanggaran Senjata Api Atas Penembakan di Bandara Canberra Menghadapi Pengadilan

@Nino Nuban: 1000 Like utk Pak Polisi dan ibu” yg telah membantu, ibu dan bayi smoga sht selalu, Tuhan memberkati

@Rohmiati: Ya Allah semoga pak polisi ini di beri kebahagiaan dunia da akhirat atas ketulusan hatinya menolong seorang ibu yg melahirkan di jalan…aamin

@Dorra Emeoun: Smpai nangis lhat ny… #TERHARU

Baca Juga:
Anaknya Diduga Tewas Dianiaya, Sang Ibu ‘Ngadu’ ke Hotman Paris

@Sri Hartati: Ya allah terharu lihat pak polisi ngazanin bayi meskipun bukan ayah nya, ya allah berilah kesehatan dan kebahagiaan dunia akhirat buat polisi ini

@Amelia Rahman: subhanallah mulianya hati pak polisi ini,terharu liahat dia ngazanin bayi meskipun bukan anaknya yah.

Atas jasa para polantas tesebut, Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Royke Lumowa memberikan penghargaan kepada segenap jajarannya dari Polres Purwakarta dan Polres Karawang yaitu AKP Arman Sahti, Aipda Juanda Barus, Bripka Asep Sunandar dan Bribda Fachri Alim. (nad)

Komentar

Terbaru