MANAberita.com – KUCING merupakan salah satu hewan piaraan manusia yang menggemaskan. Mukanya yang lucu, imut dan tingkahnya yang menggemaskan merupakan daya tarik tersendiri dibanding hewan lainnya.
Sekarang, cobalah lihat kucing kecil asal Afrika ini. Imut banget ya! Tetapi, nyatanya kucing imut ini adalah makhluk mematikan. Nah Lhoo? Berikut 6 Fakta kucing “ganas” yang @manaberita rangkum dari berbagai sumber.
1. Dijuluki Si Kaki Hitam
Felis NigripesNama ilmiahnya Felis nigripes. Kucing imut ini dikenal dengan nama the black-footed cat atau si kaki hitam.
Walau namanya kaki hitam, cuma telapak kakinya saja yang berwarna hitam. Selebihnya, warna kucing ini serupa seperti macan tutul.
2. Merupakan Kucing Liar Paling Kecil di Afrika
Felis NigripesPanjang tubuhnya kurang lebih 36 – 40 cm, lebih kecil dari kucing rumahan pada umumnya.
3. Ahli Berburu!!!
Walau kecil, imut, dan lucu, kucing ini dikenal sebagai kucing liar paling mematikan, lho! Itu lantaran kekuatan berburunya yang hebat. Dari semua kucing liar yang ada di Bumi, Felis nigripes paling sering berhasil berburu. Persentase keberhasilan perburuannya adalah 60% artinya dari 10x berburu si imut ini berhasil 6x!!!
4. Kuat Berjalan Puluhan Kilo Meter
Jarang sekali ada mangsa yang lolos dari terkamannya. Karenanya, ilmuwan menjulukinya jadi kucing paling mematikan. Kucing ini dapat juga berjalan sejauh 32 kilometer pada malam hari selagi berburu.
Saksikan keganasannya di video berikut ini.
Kucing paling bahaya di dunia. Tapi kalau terserempak dgn aku siaplah dia kena gomol! pic.twitter.com/eMGvNtVFO4
— Bulu Bulu Kehidupan (@ulat_bulu_bulu) January 16, 2018