Disebut Netizen Sombong Karena Tamu Undangan Dilarang Menyentuh Anaknya Saat Acara Aqiqah, ini Jawaban Rachel Vennya

  • Minggu, 18 Februari 2018 - 13:35 WIB
  • Selebriti
Disebut Netizen Sombong Karena Tamu Undangan Dilarang Menyentuh Anaknya Saat Acara Aqiqah, ini Jawaban Rachel Vennya
Disebut Netizen Sombong Karena Tamu Undangan Dilarang Menyentuh Anaknya Saat Acara Aqiqah, ini Jawaban Rachel Vennya

MANAberita.com — RACHEL Vennya menggelar syukuran untuk putranya, Xabiru Al-Hakim, yang sudah diakikah. Menariknya, sebelum acara dimulai, Rachel membuat pengumuman lewat Instagram, yang melarang para tamu menyentuh anaknya selama acara berlangsung.

It’s OK to make me smile (tak apa-apa membuatku tersenyum). I know I’m cute but please don’t touch and kiss me (aku tahu aku imut tapi mohon tidak menyentuh dan menciumku),” bunyi pengumuman itu.

Banyak komentar yang menyebut Rachel sombong dan lebay, sang selebgram beri penjelasan bahwa kulit Baby Xabiru sangat sensitif. Itu pula yang jadi alasan mengapa syukurannya baru digelar sementara Biru sudah diakikah.

“#AqiqahXabiru Biru punya sensitive skin, kenapa aku baru bikin acara aqiqah sekarang? Padahal Biru sudah lama di Aqiqah-kan secara agama, tapi untuk acaranya kita menunggu Biru lebih kuat imun-nya. Tetapi Biru masih punya sensitive skin (gak separah dulu) yg kalau gak diperdulikan akan merah2 dan lama2 mengering, gatal dan bs menjadi nanah,” jelas Rachel.

Baca Juga:
Deretan Pernikahan Anak Presiden dan Mantan Presiden Yang Menyita Perhatian Publik

Kenapa aku post ini? Agar org aware dan tau, jd aku gak perlu ngomong lagi, krn ngomong depan orgnya kadang lebih gak enak perasaannya dan biar org2 juga tau bahwa tdk semua ibu seneng anaknya di cium2in dan di pegang2 muka anaknya, apalg skrg lg marak virus difteri yaa. Terima kasih, yg marah atau mau maki2 aku mending block aja aku biar gak muncul di explore atau dimanapun yaaa. Yuk damai yuk,” tulisnya.

“setuju sekali ehehe. yg sudah jadi ibu pasti merasakan ntr kl anaknya dipegang pegang wkakak,” komentar akun @shellaaxl. (Dil)

Komentar

Terbaru