MANAberita.com – RUMAH reyot yang terletak di Kelurahan Panyula, Kecamatan Tanete Riattang Timur, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. Rumah tersebut telah tiga tahun menunggu bantuan bedah rumah oleh pihak pemerintah tapi tak kunjung terealisasi.
Sekitar 13 tahun yang lalu, rumah itu adalah sebuah kandang ayam. Oleh sang pemilik A Haedar (38) , kandang tersebut disulap menjadi rumah semipermanen dengan dinding papan dan beratap rumbia.
A Haedar (38), selaku kepala rumah tangga mengaku tidak bisa berbuat banyak untuk mengubah keadaan rumahnya. Haedar, yang beprofesi sebagai wartawan, terkadang mengambil job sampingan servis barang elektronik dan reparasi kursi untuk menambah penghasilan.
“Saya mencintai pekerjaanku, meski hidup susah. Yang terpenting saya bisa menyekolahkan anak-anakku. Suatu saat Tuhan akan memberikan balasan,” ucap Haedar dengan tegar. Dilansir dari Detik.com (26/02).
Sementara itu sang istri, Santi, mengatakan hanya bisa berharap dan hanya bisa bersabar. Santi juga sangat mengharapkan janji bedah rumah yang pernah dinyatakan pemerintah daerah.
“Kalau hujan air masuk, saya dan anak-anak kadang tidak bisa tidur, takut. Keluarga kami tak punya biaya buat bangun rumah yang lebih baik. Kami harus nekat tinggal di sini. Kami juga tidak mau menyusahkan keluarga lainnya dengan hidup menumpang,” kata ibu rumah tangga dengan tiga anak ini. (dna)