Pedih! Pura-Pura Bahagia, Pria ini Datangi Acara Pernikahan Mantan Kekasihnya

  • Sabtu, 08 Desember 2018 - 12:42 WIB
  • Viral
Pedih! Pura-Pura Bahagia, Pria ini Datangi Acara Pernikahan Mantan Kekasihnya
Pedih! Pura-Pura Bahagia, Pria ini Datangi Acara Pernikahan Mantan Kekasihnya

MANAberita.com — BEREDAR video seorang pria bernama Harry yang berpura-pura terlihat kuat dan bahagia saat menghadiri acara pernikahan sang mantan kekasihnya.

Dalam video yang beredar, Harry tampak tersenyum dipaksakan saat memasuki acara bahagia sang mantan. Apalagi, backsound yang terdengar pun cukup menyayat hati.

“Harry, gimana perasaannya? Lagunya pas banget lagi, ya,” kata si perekam.

“Kuat, kali. Sebenarnya, pengen masuk waktu lagunya selesai cuma ya…” Harry berpura-pura menangis. Rupanya, backsoundnya lagu dari Armada band yang berjudul Asal Kau Bahagia.

Saat diatas pelaminan, Harry lantas dipeluki oleh orang tua dari mempelai wanita atau mantannya. Mereka seolah berusaha menguatkan sembari berterimakasih karena telah datang ke pernikahan anaknya.

Baca Juga:
Lama Berpacaran, Anushka Sharma Akhirnya Dinikahi Atlet Kriket India

Ketika berhadapan dengan mantan, Harry hanya memberikan satu tos-an dan kemudian berjalan pergi. Rekan-rekannya pun merasa takjub karena sifat Harry yang menerima semuanya.

Sedih ya kalau begini. Semoga Harry menemukan pengganti dan segera ke pelaminan menyusul sang mantan. Aamiin. (Alz)

Komentar

Terbaru