Songong! Curi Motor dari Rumah Korban, Maling ini Malah Buang Hasil Curiannya ke Sungai

  • Kamis, 03 Januari 2019 - 21:35 WIB
  • Viral
Maling buang motor curiannya di sungai

MANAberita.com — SEMAKIN hari, disekitar kita sudah tak lagi aman. Pencurian nampaknya sudah tak memperhatikan tempat dan waktu lagi. Apalagi dengan kasus pencurian sepeda motor.

Namun, kejadian membingungkan sekaligus menggelikan terjadi di Karangturi, Setrokalangan, Kaliwungu, Kudus ketika sebuah motor dicuri oleh maling dari depan rumah warga.

Entah karena apa, motor curian tersebut justru dibuang ke pinggir sungai oleh si pencuri yang berada tak jauh dari lokasi kejadian.

Saat ditemukan warga, motor tersebut dalam keadaan terbalik sementara setengah bagian dari badan motor tersebut sudah terendam air.

Kejadian ini pun turut menuai komentar warganet yang merasa heran atas kejadian ini.

Baca Juga:
Polisi Buru Pelaku Pembakar Wanita di Sorong

@Spri Aida: “Mngkin niat g mncuri tpi iseng sma pnya mtor jg bisa.”

@Satarik: “Motornya gk hidup alias mogok tw biasanya.” (Dil)

Komentar

Terbaru