Resep Menu Makan Siang yang Lezat dan Gurih, Sayap Ayam Asam Manis

  • Kamis, 24 Februari 2022 - 23:22 WIB
  • Kuliner

MANAberita.com – SAYAP Ayam Asam Manis cocok jadi lauk untuk makan siang bersama keluarga.

Membuatnya cukup mudah dan waktu yang diperlukan juga relative singkat.

Baca Juga:
Resep Simpel Pasta yang Enak, Pasta Udang Tomat

Berikut resep serta cara dan bahan memasak Sayap Ayam Asam Manis enak dan mudah dibuat, yang Tribunnews rangkum dariSajianSedap.grid.id:

Bahan-bahan

Bahan

  • 6 buah sayap ayam, dipotong 2 bagian
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh air jeruk nipis

Bahan Pelapis

  • 100 gram tepung terigu protein sedang
  • 50 gram maizena
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk

Bahan Saus

  • 1 siung bawang putih cincang halus
  • 1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
  • 2 sendok makan saus teriyaki (mis, saori)
  • 1/2 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok teh saus tomat
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 100 ml air
  • 100 ml air
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Langkah Pembuatan

  1. Pertama lumuri ayam dengan bawang putih, garam, merica bubuk, dan air jeruk nipis dan diamkan selama 15 menit.
  2. Lalu gulingkan di atas bahan pelapis yang sudah dicampur rata.
  3. Setelah itu goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang hingga matang, kemudian sisihkan.
  4. Selanjutnya buat sausnya, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
  5. Kemudian masukkan saus teriyaki, saus tiram, saus tomat, gula, dan merica dan aduk rata.
  6. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga kental.
  7. Lalu masukkan ayam ke dalam bumbu saus dan aduk hingga terbalut.
  8. Terakhir setelah ayam matang dan sudah terbalut saus serta diberi taburan wijen, sajikan ayam bersama nasi hangat.

[SAS]

Komentar

Terbaru