Yakitori, Sate Ayam ala Jepang yang Nikmat

  • Sabtu, 05 Maret 2022 - 01:26 WIB
  • Kuliner

MANAberita.com – DALAM bahasa Jepang, yakitori berarti daging ayam yang dibakar atau secara sederhana dapat dimaknai sebagai sate ala Jepang.

Beda yakitori dengan sate yang ada di Indonesia adalah jenis daging yang digunakan. Sate ayam di Indonesia biasanya mencampurkan beberapa bagian seperti kulit dan daging. Sementara itu, yakitori hanya menggunakan satu bagian saja.

Meski demikian, ada beberapa variasi yakitori yang paling lazim dicoba yakni negima di mana dalam setiap tusuknya diselingi dengan potongan daun bawang yang besar.

Baca Juga:
Bayinya Sakit Tenggorokan, Ibu ini Justru Membedahnya Hingga Tewas

Karena resep asli yakitori menggunakan kecap khas Jepang yang sulit ditemukan maka, resep yakitori kali ini dibuat dengan sedikit modifikasi menyesuaikan bahan dan cita rasa sesuai lidah orang Indonesia.

Mari simak dan catat berikut ini  resep yakitori.

Bahan-bahan:

Baca Juga:
Resep Cara Membuat Jajanan Telur Gulung
  • 500 gram dada ayam atau paha ayam filet
  • 3 batang daun bawang
  • Tusuk sate secukupnya

Bahan saus:

  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 1 ruas jahe, haluskan
  • 15 sdm kecap asin
  • 3 sdm kecap manis
  • 2 sdm madu
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • Garam secukupnya

Cara Memasak:

  1. Masukan semua bahan saus ke dalam panci. Aduk hingga sausyakitori tercampur rata. Nyalakan api dan masak saus yakitori hingga sedikit mengental. Bila telah mencapai kekentalan saus yang diinginkan, kamu bisa mematikan api lalu biarkan hingga dingin.
  2. Potong daun bawang terlebih dahulu. Bagian yang diperlukan hanya batangnya saja. Untuk bagian helai daunnya, bisa kamu simpan untuk digunakan dalam masakan lain. Potong kurang lebih sekitar 3-4 cm, lakukan hingga habis. Kemudian sisihkan.
  3. Selanjutnya, potong ayam. Kalau kamu menginginkan yakitori fulldaging, kamu bisa menggunakan dada ayam. Namun bila kamu menginginkan ada tekstur lain yang lebih kenyal, kamu bisa menggunakan paha ayam filet.
  4. Potong daging ayam dengan bentuk potongan dadu. Ingat ya, kamu tak perlu mencuci ayam terlebih dahulu sebelum mengolahnya. Sebab, daging ayam akan dihinggapi kuman apabila dicuci menggunakan air mengalir.
  5. Taruh dada ayam ke dalam mangkok lantas tuang saus yang sudah dibuat sebelumnya. Jangan tuang semua sausnya ya. Sisakan sedikit untuk olesan nanti. Campur hingga seluruh bagian daging ayam terlumuri dengan saus.
  6. Jika sekiranya sudah rata, masukkan ke dalam kulkas dan tunggu sekitar kurang lebih 1 jam. Hal ini perlu dilakukan agar bumbu pada saus dapat meresap sempurna ke dalam daging ayam.
  7. Sebelum menusuknya dengan tusukan sate, lakukan sedikit trik berikut. Rendam atau celupkan tusuk sate ke dalam air. Tak perlu lama yang penting tusuk sate yang akan digunakan basah. Hal ini dilakukan agar memudahkanmu saat menusukkan daging ayam.
  8. Jika tusuk sate sudah siap, segera tusukkan daging ayam ke dalam tusuk sate, selingi dengan batang daun bawang, lakukan hingga habis sehingga ada selang-seling antara daging ayam dan daun bawang.
  9. Upayakan panjang tusukan tak melebihi atau kurang dari alat yang akan kamu gunakan untuk membakar yakitori
  10. Bakar Yakitoridengan arang atau Teflon. Jangan lupa saat memanggangnya olesi dengan saus yang telah dibuat tadi. Sesekali bolak balik yakitoriagar matangnya merata.
  11. Setelah matang, Yakitorisiap untuk disajikan.
  12. Kamu bisa menaburi yakitoridengan bubuk cabai ataupun wijen putih supaya makin nikmat.

[SAS]

Komentar

Terbaru