Kasus Positif Covid-19 Bertambah 4.563, Sembuh 4.383 Orang

  • Rabu, 31 Agustus 2022 - 21:58 WIB
  • Nasional

MANAberita.com – KASUS positif virus corona (Covid-19) saat ini bertambah 4.563 kasus pada Rabu (31/8). Sehingga total kasus Covid-19 sejak awal pandemi pada 2 Maret 2020 hingga kini mencapai 6.358.808 kasus.

Pada hari ini, Rabu (31/8) Satgas Covid-19 mencatat pasien sembuh bertambah 4.383 orang, sehingga total menjadi 6.156.034.

Sementara, kasus kematian akibat Covid-19 bertambah 25 orang. Dengan demikian total pasien meninggal dunia  menjadi 157.566 orang.
Per hari ini jumlah kasus aktif Covid-19 ada 45.208 orang atau bertambah 154 kasus dari kemarin.

Jumlah spesimen yang diperiksa ada 87.669, dan ada 6.083 suspek di Indonesia.
Pemerintah kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa dan Bali hingga 5 September 2022. Seluruh daerah di Jawa dan Bali berstatus level 1 dalam perpanjangan kali ini.

Selain itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menyetujui dua nama produk vaksin Covid-19 buatan dalam negeri, yaitu vaksin Inavac dan Indovac.

Baca Juga:
Wow! Angka Pengangguran di Kota Cimahi Terus Mengalami Penurunan

Vaksin Inavac dengan platform inactivated virus dikembangkan tim peneliti dari Universitas Airlangga bekerja sama dengan PT Biotis Pharmaceutical Indonesia.
Sementara Indovac dengan platform subunit protein dikembangkan PT Bio Farma dan Baylor College of Medicine.

“Vaksin pertama Indovac untuk vaksin BUMN, dan kedua adalah vaksin Merah Putih dengan platform inactivated virus, namanya Inavac dan sudah disetujui Presiden juga,” kata Kepala BPOM Penny K. Lukito, Senin (29/8).
(sas)

Komentar

Terbaru