Saat Tragedi Kanjuruhan, Polisi Ungkap Ada 2 Kejadian

  • Sabtu, 08 Oktober 2022 - 05:58 WIB
  • Nasional

Manaberita.com – PIHAK kepolisian mengungkap terkait adanya kejadian lain selain kerusuhan di dalam Stadion Kanjuruhan.

Pihak kepolisian mengatakan juga ada kejadian di luar stadion yang mengarah ke perusakan.

Dilansir dari detikJatim, Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan selama ini, banyak masyarakat yang hanya mengetahui kejadian di dalam stadion, saat tembakan gas air mata hingga desak-desakan suporter saat menyelamatkan diri.

“Soalnya gini, biar rekan-rekan ketahui ya, bahwa kejadian itu kan ada dua kejadian, dua TKP. TKP yang pertama itu yang terkait masalah Pasal 359 atau 360 itu di dalam,” kata Dedi saat rilis di Polda Jatim, Jumat (7/10/2022).

“Di dalam memang anggota Polri melakukan penembakan gas air mata, ya dalam rangka untuk melakukan penghalauan, kemudian penguraian massa, yang sudah melakukan tindakan anarkis. Itu banyak sekali video yang beredar, kan sudah melakukan perusakan, pembakaran dan sebagainya,” imbuh Dedi.

Akan tetapi Dedi menambahkan, di luar stadion juga terjadi kerusuhan yang berujung kepada perusakan. Insiden tersebut berlangsung saat petugas mengamankan pemain dan official Persebaya.

Baca Juga:
Gokil! Keuntungan Terbesar Dalam 114 Tahun Sejarah Setelah Harga Minyak Dan Gas Melambung

“Di luar pun juga ada kejadian. Ya di luar ketika tim pengamanan mengevakuasi pemain dan official Persebaya keluar, itu butuh waktu sekian lama, cukup lama. Dihadang dan sebagainya,” papar Dedi.

(Rik)

Komentar

Terbaru