Warga Diminta Waspada usai Pintu Air Sunter Hulu Siaga 3

  • Selasa, 13 Desember 2022 - 21:38 WIB
  • Nasional

MANAberita.com – BADAN Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengimbau kepada warga di bantaran sungai untuk waspada lantaran kenaikan tinggi muka air di Pos Sunter Hulu, Senin (12/12).

“INFO DISASTER EARLY WARNING SYSTEM (DEWS) KEPADA WARGA BANTARAN SUNGAI, AKIBAT KENAIKAN POS SUNTER HULU (WASPADA/SIAGA 3) Senin, 12 Desember 2022, Pukul 19:00 WIB,” demikian cuitan di akun Twitter @BPBDJakarta.

Dalam unggahan BPBD lainnya, disebutkan jika tinggi muka air mencapai 190 cm pada pukul 19.00 WIB dengan kondisi cuaca mendung.

BPBD meminta warga untuk waspada sebab dalam kurun waktu kurang lebih 4 jam ke depan, air diperkirakan akan tiba di PA Pulo Gadung.

Wilayah-wilayah yang dialiri aliran sungai ini antara lain Bambu Apus, Cilangkap, Pondok Rangon, Setu, Lubang Buaya, Pondok Bambu, Pondok Kelapa, Cipinang, Cipinang Melayu, Cipinang Muara.

Baca Juga:
KPKP DKI Rilis Hasil Lab Sementara Kasus Puluhan Kucing Mati di Sunter

Kemudian Duren Sawit, Jatinegara Kaum, Kayu Putih, Pulo Gadung, Sumur Batu, Kelapa Gading Barat, Kelapa Gading Timur, Kebon Bawang, Rawa Badak Selatan, Rawa Badak Utara, serta Sungai Bambu.

(sas)

Komentar

Terbaru