Jalan Tol Palindra Ambles, Ini Penyebabnya

Jalan Tol Palindra Ambles sedalam 30 meter, Sabtu (17/06).
Jalan Tol Palindra ambles, Sabtu (17/06).

MANAberita.com – MENGHADAPI arus mudik lebaran 2017 seharusnya jalan lintas provinsi atau pun jalan tol yang nantinya akan ramai dilalui sudah siap, namun Jalan Tol Palembang-Inderalaya (Palindra) akses Desa Rambutan, Kecamatan Pemulutan, malah ambles.

Diketahui Jalan Tol Palindra ambles pada Sabtu (17/06) sekitar pukul 18.30. Amblesnya jalan tol ini disebabkan proses vakum tanah yang tidak sempurna.

Jalan Tol Palindra.

Ketua pelaksana Proyek Tol Palindra, Hasan Turcahyo, mengatakan tol yang ambles terletak di sekitar Desa Rambutan, Kecamatan Pemulutan, tidak tanggung-tanggung tanah yang ambles turun 30 meter di bawah halte listrik bertengangan tinggi dekat akses kilang pertamina.

“Iya memang benar jalan Tol palindra ambles, tanah yang turun 30 meter di bawah halte listrik bertengangan tinggi dekat akses kilang pertamina,” kata Hasan dilansir TribunSumsel.com.

Menurut Hasan, penurunan tanah yang terjadi itu normal saja, istilahnya Sliding, yaitu  pergerakan tanah ke bawah dan bergeser ke permukaan jalan tol.

“Hal yang seperti ini biasa terjadi dalam suatu pembangunan proyek,” jelasnya.

Baca Juga:
Waduh! Protes Pensiun Di Prancis Membuat Pengiriman Bahan Bakar Diblokir Oleh Pemogok

Hasan memastikan pihaknya bisa segera menanggulangi inseden ini. Dan akan berusaha menyelesaikannya sebelum arus mudik lebaran.

“Itu bisa segera kita tanggulangi, kan disini juga banyak pekerja, pasti langsung dikerjakan,” tutupnya. (neny)

Komentar

Terbaru