Hasil Seleksi PPG Tahap Pertama Diundur, Ada Apa?

Manaberita.com – PENGUMUMAN hasil seleksi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Jabatan 2022 tahap I diundur.

Dilansir DetikEdu, penyelenggaraan seleksi akademik tahap pertama telah dilaksanakan pada pada 9-24 April 2022 menurut Direktorat Pendidikan Profesi Guru, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbudristek.

Berdasarkan surat edaran nomor 0840/B2/GT.00.03/2022 tertanggal 1 April 2022 tentang Informasi Persiapan dan pelaksanaan Seleksi Akademik PPG Daljab 2022, hasil seleksi akademik pada awalnya akan diberikan tanggal 29 April 2022.

Pengumuman ini kemudian diperbarui dengan surat Ditjen GTK nomor 1049/B2/GT.00.03/2022 yang menyebutkan bahwa pengumumannya ditunda sampai informasi selanjutnya.
Penundaan itu sendiri dilakukan karena adanya cuti bersama yang dimulai pada 29 April lalu.

Sementara, seleksi administrasi PPG Daljab tahap II yang dibuka tanggal 15-19 April lalu, hasilnya juga sudah diumumkan. Sebanyak 89.998 guru berhasil lulus.

Selanjutnya, para guru yang lulus dalam seleksi administrasi tahap kedua ini juga wajib melakukan seleksi akademik.

Baca Juga:
Tes Narkoba Telah Diikuti Oleh Sanna Marin, PM Finlandia, Setelah Videonya Berpesta Bocor

Pelaksanaannya dilakukan secara daring menurut domisili. Informasinya bisa dilihat dari situs https://ppg.kemdikbud.go.id atau akun SIMPKB masing-masing.

[Bil]

Komentar

Terbaru