Pasangan Muda Mudi Tersambar Petir saat Wisata di Banten, Satu Selamat

  • Sabtu, 24 September 2022 - 19:48 WIB
  • Nasional

MANAberita.com – PASANGAN remaja tersambar petir saat berwisata di Bukit Waruwangi, Kabupaten Serang, Banten, pada Jumat kemarin (23/9).

Mereka tersambar petir saat tengah berada di dalam tenda. Salah satu dari mereka meninggal dunia.

“Korban yang belum diketahui identitasnya itu kondisinya masih shock dan terguncang. Sedangkan korban yang meninggal dunia masih menunggu pihak keluarga dan ambulance,” ungkap Kasi Humas Polres Cilegon, Iptu Sigit Dermawan, Jumat (23/9).

Baca Juga:
Remaja 18 Tahun Tidak Sadar Sedang Hamil, Ternyata Begini Posisi si Bayi Saat di Dalam Perut, Pantas Tak Membuncit!

Sigit menjelaskan bahwa pasangan remaja tersebut datang ke objek wisata Bukit Waruwangi sekitar pukul 10.40 WIB lalu menyewa tenda.

Sekitar pukul 11.30 WIB, wisatawan di sekitar mendengar suara dentuman dan mendatangi sumber suara.

Kondisi tenda sudah rusak dan terdapat sepasang remaja terkapar saat didatangi para wisatawan.

Baca Juga:
Remaja Selundupkan Senjata Ke Dalam Tempat Penahanan SC

Seorang pria ditemukan sudah meninggal dunia. Sementara seorang perempuan dalam kondisi trauma dan dibawa ke Puskesmas Padarincang, Kabupaten Serang, Banten.

“Saksi menghampiri tenda yang di sewa oleh korban dan mendapati tenda sudah dalam keadaan rusak, serta melihat dua orang yang berada di dalam tenda tersebut dalam keadaan terlentang tidak sadarkan diri,” kata Sigit.

(sas)

Komentar

Terbaru