Syafii Efendi Gandeng Human Plus Institute Latih Kaum Millenial Jadi Manager Kelas Dunia

  • Jum'at, 17 November 2017 - 20:05 WIB
  • Nasional
40 Peserta dari Area Manager PT. Sukses Muda Indonesia
40 Peserta dari Area Manager PT. Sukses Muda Indonesia

MANAberita.com – PT Sukses Muda Indonesia adakan training pengembangan diri  ‘How To Be World Class Manager‘ yang diikuti oleh 40 peserta dari area manager PT. Sukses Muda Indonesia selama 3 hari penuh, berlangsung di Hotel Citra Dream Bintaro Jakarta.

Peserta merupakan anak muda yang memiliki mimpi besar, untuk itu PT Sukses Muda Indonesia bekerja sama dengan Human Plus Institute sebagai perusahaan pengembangan diri terkemuka di Asia untuk melatih dan mengembangkan kemampuan managerial skill peserta.

PT. Sukses Muda Indonesia saat ini memiliki jaringan ke seluruh provinsi di Indonesia dipimpin langsung oleh Syafii Efendi yang juga merupakan trainer & motivator muda nomor 1 di Indonesia.

“Kita dorong mereka agar memiliki keterampilan teknis yang handal, bukan hanya kemampuan managerial, dari ini kita bangun jiwa kesetiaan, kejujuran dan pengabdian yang komitmen terhadap perusahaan agar menjadi perusahaan kelas dunia,” ujar Mr Syafii Efendi .

Acara yang berlangsung mulai tanggal 13 hingga 15 November 2017 ini berlangsung penuh keceriaan dan keseriusan dalam belajar, “tujuannya agar mereka memiliki hubungan kekerabatan dan pertemanan antar sesama area manager, menjadi diri yang terbaik (personal Leadership) dalam mengembangkan potensi diri yang dimiliki,” jelasnya.

Baca Juga:
Untuk Upaya Tekan Angka Pengangguran, Pemkot Cimahi Memfasilitasi Pelatihan Keterampilan

Dalam kesempatan tersebut, Dr. Armala yang menjadi pemateri utama dalam pelatihan 3 hari ini memberikan banyak strategi yang praktis bagaimana menjadi manajer kelas dunia, disela-sela pelatihan Dr. Armala menyatakan kegembiraanya bisa sharing dihadapan kaum millenial dari PT. Sukses Muda Indonesia, “beliau juga mengharapkan agar banyak anak-anak muda yang tangguh lahir untuk menumbuh kembangkan kekuatan perusahaan di era yang semakin disruptive ini,” tandasnya.

Sementara itu, Jaka Harlis selaku area manager PT Sukses Muda Indonesia Sumsel yang dalam hal ini mewakili Provinsi Sumatera Selatan mengaku sangat antusias mengikuti pelatihan ini, “sangat positif sekali, dimana kita bisa sebagai area manager bisa mengembangkan attitude, lebih bersemangat untuk menjadi anak muda yang sukses yang berani untuk keluar dari zona nyaman, anak muda harus berani melangkah dan harus berjiwa positif agar dapat menjadi contoh bagi pemuda Indonesia,” pungkasnya. (ina)

Komentar

Terbaru