Mengaku Tajir Melintir, Ternyata Mobil Mewah Roro Fitria Hanya Pinjaman

  • Selasa, 20 Februari 2018 - 14:00 WIB
  • Selebriti
Roro Fitria
Roro Fitria

MANAberita.com – NAMA Roro Fitria saat ini sedang ramai menjadi perbincangan banyak orang. Bukan karena ritual yang biasa ia lakukan atau prestasinya di dunia hiburan, tapi karena kasus narkoba yang saat ini melandanya.

Roro ditangkap oleh Reserse Narkoba Polda Metro Jaya pada Rabu (14/02) lalu di rumahnya di kawasan Ragunan.

Roro sendiri dikenal sebagai sosok kontroversial yang gemar melakukan ritual-ritual yang berbau mistis hingga kebiasannya memamerkan kemewahan.

Sejumlah mobil mewah yang biasa ia pamerkan dalam akun Instagramnya pun membuatnya sering menjadi bulan-bulanan media.

Roro Fitria

Salah satu mobil yang ia sebut sebagai miliknya ini antara lain Lambhorgini Aventador. Mobil ini sering ia pakai dalam sejumlah kegiatan syutingnya.

Baca Juga:
Oops! Di Tempat Inilah Rezky Adithya dan Citra Kirana Pertama Kali Ciuman

Tetapi sebuah fakta yang mengejutkan akhirnya terungkap. Mobil milik Roro tersebut rupanya hanya mobil pinjaman dari importir umum mobil mewah.

Dilansir @manaberita dari laman Viva, Lamborghini Avantador tersebut awalnya berkelir kuning. Namun karena untuk keperluan syuting dalam sebuah acara di stasiun TV swasta mobil tersebut dibalut stiker krom serta diganti pelat nomornya.

Bukan hanya itu saja, ternyata mobil Ferrari California yang pernah ia gunakan juga merupakan pinjaman.

Baca Juga:
Gelar Konser 25 Juta, Ternyata Syahrini Cuma Kurban Segini

Koleksi mobil Roro memang pernah menjadi perbincangan hangat dari sejumlah media Tanah Air.

Namun sumber yang mengatakan fakta tersebut mengaku tidak ingin memberikan komentar banyak tentang mobil mewah Roro yang ternyata hanya pinjaman tersebut.

Ia hanya mengatakan bahwa untuk sewa mobil tidak dikenakan biaya alias gratis, karena sekalian untuk tukar promosi. (Int)

Komentar

Terbaru