Nah Lho, Keripik Singkong Kesukaanmu Rupanya Buruk Untuk Kesehatan!

  • Selasa, 26 Juni 2018 - 09:40 WIB
  • Healthy
Keripik singkong
Keripik singkong

MANAberita.com — SALAH satu camilan yang disukai masyarakat Indonesia adalah keripik singkong. Camilan yang renyah ini, cocok untuk dijadikan teman mengobrol atau menonton acara televisi, mengingat rasanya yang enak sekaligus memiliki harga yang murah.

Sayangnya, menurut pakar kesehatan, di balik rasa enak dari keripik singkong, terdapat dampak buruk yang bisa kita dapatkan jika terlalu sering mengonsumsinya.

Melansir Rakyatku melalui Doktersehat, sebagaimana kita ketahui, cara mengolah keripik singkong adalah dengan menggorengnya di dalam minyak bersuhu tinggi. Padahal, hal ini bisa membuat keripik singkong yang kita konsumsi, memiliki sifat karsinogen atau bisa saja menyebabkan datangnya kanker.

Selain itu, rasa gurih yang ada dalam keripik singkong ternyata juga berasal dari adanya taburan garam yang jumlahnya sangat banyak, yakni bisa mencapai 180 gram untuk setiap bungkusnya.

Padahal, pakar kesehatan menyarankan kita untuk membatasi asupan garam hingga 2,3 gram saja.

Proses pengolahan keripik singkong yang menggunakan minyak panas, ternyata bisa membuat makanan ini kaya akan kandungan kolesterol. Tak hanya itu, keripik singkong juga kaya akan kandungan lemak trans dan lemak jenuh, yang jika dikonsumsi terlalu banyak, bisa meningkatkan risiko terkena diabetes tipe 2 dan penyakit jantung.

Baca Juga:
Sifat-sifat Buruk Seseorang Sesuai Golongan Darah

Singkong memang termasuk dalam bahan makanan yang kaya akan nutrisi menyehatkan, sayangnya, karena diolah dengan menggunakan minyak panas, maka nutrisi di dalam singkong akan menurun dengan signifikan. Kita pun tidak akan mendapatkan manfaat sehat saat mengonsumsi keripik singkong.

Melihat adanya kandungan berbahaya yang ada di dalam keripik singkong, ada baiknya kita tidak sering-sering mengonsumsinya, dan memastikan untuk membatasi asupannya setiap hari. (Dil)

Komentar

Terbaru