Kebiasaan Merusak Rambut ini Ternyata Kamu Lakukan Tiap Hari!

  • Kamis, 12 Juli 2018 - 01:32 WIB
  • Viral
Kebiasaan Merusak Rambut ini Ternyata Kamu Lakukan Tiap Hari!
Kebiasaan Merusak Rambut ini Ternyata Kamu Lakukan Tiap Hari!

MANAberita.com — ADA banyak cara yang dilakukan wanita untuk merawat rambut mereka agar sehat dan tampak berkilau. Ya, bagi para wanita, rambut adalah salah satu bagian yang menunjang kecantikan.

Sayangnya tanpa disadari, mereka justru sering melakukan kebiasaan yang ternyata dapat merusak rambut. Dikutip dari berbagai sumber, ada lima kebiasaan yang dimaksud:

1. Tidur saat rambut basah Rambut akan menjadi sangat lemah saat basah. Tidur dalam kondisi rambut basah akan membuat rambut mudah rontok atau bercabang. Jadi pastikan rambut Anda sudah kering saat tidur.

Baca Juga:
Resep Rujak Serut yang Enak Banget, Bikin Ketagihan

2. Mengikat rambut Mengikat rambut sepanjang hari, bahkan hingga waktu tidur, sangat tidak disarankan karena dapat menyebabkan kerusakan pada rambut. Ikatlah rambut Anda hanya pada acara tertentu, yang tidak memerlukan waktu lama dan jangan mengikatnya terlalu kencang.

3. Tidak sisiran Menyisir dapat menstimulasi produksi minyak alami dari kulit kepala, yang dapat melembapkan rambut Anda. Tidak sisiran akan membuat rambut Anda kering dan mudah patah. Selain melembapkan rambut, menyisir juga akan membuat Anda merasa lebih rileks.

4. Tidak membersihkan hairspray Bila Anda menggunakan hairspray saat ke pesta di malam hari, sebaiknya segera bersihkan rambut Anda dengan sampo setiba di rumah. Tidak membersihkan hairspray hingga waktu tidur, dapat membuat rambut Anda rusak dan kering.

Baca Juga:
Sering Diremehkan, ini 5 Pertanda Mimpi yang Kamu Alami Berhubungan dengan Dunia Nyata!

5. Membiarkan rambut terpapar matahari

Beraktivitas di luar rumah memang baik untuk menambah asupan vitamin D. Namun paran sinar matahari dapat merusak rambut Anda. Solusinya, gunakan topi atau syal untuk melindungi rambut saat beraktivitas di luar rumah pada siang hari. (Dil)

(Sumber: Kabar6.com)

Komentar

Terbaru