Jelang Hari Pernikahan, Calon Mempelai Pria Justru Meninggal Dunia, Lihat Potret Pilunya Pengantin Wanita

Jelang Hari Pernikahan, Calon Mempelai Pria Justru Meninggal Dunia, Lihat Potret Pilunya Pengantin Wanita
Jelang Hari Pernikahan, Calon Mempelai Pria Justru Meninggal Dunia, Lihat Potret Pilunya Pengantin Wanita

MANAberita.com — SEKILAS album foto itu tampak seperti album foto pernikahan yang lazim: orang tua menangis, teman-teman mempelai perempuan ikut mendandani, dan bocah-bocah tertawa geli.

Tapi, jika dilihat lebih dekat, akan semakin jelas bahwa tidak ada mempelai pria dalam rentetan foto-foto tersebut.

Kendall Murphy, sang mempelai pria, meninggal dunia sembilan bulan lalu sehingga Jessica, yang berbalut gaun pengantin, berdiri di samping makamnya di Negara Bagian Indiana, Amerika Serikat.

Kisah percintaan Jessica Padgett dan Kendall Murphy mirip dengan film komedi romantis keluaran Hollywood. Rumah mereka terpaut 11 kilometer, namun baru bertemu saat keduanya kuliah di universitas yang sama.

Suatu ketika, Kendall mengejutkan Jessica dengan melamarnya sembari berlutut saat sedang berkeliling di Stadion Notre Dame.

Namun, impian Jessica untuk menikah seketika buyar tatkala Kendall meninggal dunia akibat kecelakaan.

“Kendall adalah pria luar biasa yang sangat menyayangi dan penuh perhatian. Dia jenis pribadi yang akan meminjamkan kaus ke orang lain,” kata Jessica kepada BBC.

Walau Kendall sudah tiada, Jessica memutuskan untuk tidak membatalkan hari pernikahan yang sudah dirancangnya. Pada 29 September, perempuan berusia 25 tahun itu mengenakan gaun pengantin dan berkumpul bersama para sahabat dan handai taulan.

Juru foto yang sudah dipesan untuk memotret acara pernikahan, diminta datang dan mengabadikan foto-foto Jessica.

Baca Juga:
Klarifikasi Ibu Gorok Hingga Lukai Leher Putrinya Gegara Bangunkan Sahur: Itu Bukan Sengaja

“Saya ingin merayakan hari pernikahan kami, meskipun secara fisik dia tidak ada bersama saya. Saya ingin menikmati hari di mana seharusnya saya memakai gaun pengantin,” jelasnya.

Gagasan untuk berpose dalam balutan gaun pengantin tadinya tidak terpikirkan oleh Jessica. Ide itu muncul saat pihak butik menelepon memberitahu gaunnya sudah jadi, sesaat setelah Kendall meninggal dunia.

“Awalnya saya tidak menginginkan gaun itu lagi. Impian untuk menikahi sahabat terbaik sudah pupus. Namun, orang tua saya sudah membayarnya sehingga kami memutuskan mengambilnya. Saat itulah gagasan itu muncul,” kata Jessica.

Tanpa diketahui Jessica, calon mertuanya telah meminta juru foto untuk datang dan mengabadikan momen tersebut. Foto-foto yang muncul menunjukkan kesedihan sekaligus kekuatan seorang perempuan dalam menghadapi duka.

“Perasaan saya hancur berantakan. Segala pikiran bermunculan di kepala, ‘Saya sendirian tanpa pendamping, calon suami tidak ada bersama saya’.”

Baca Juga:
Kuasa Hukum Korban: Hukum Harus Tetap Jalan, Usai Indra Kenz Minta Maaf Terkait Kasus Binomo

“Ketika saya menatap ayah, saya tak tahan lagi. Saya berpikir saya takkan mendapat momen berdansa dengan ayah pada hari pernikahan,” tutur Jessica.

Di tengah duka, tawa kebahagiaan juga muncul ke permukaan.

“Ada yang mengisahkan cerita konyol, yang membuat saya lega. Dan nyamuk-nyamuk di sana parah, saya digigiti! Itu salah satu yang kami tertawakan.”

“Saya ingin memperlihatkan kekuatan saya. Saya harus berani untuk diri sendiri dan orang lain. Lagi pula, Kendall tidak akan muncul lagi.”

Merayakan momen yang seharusnya menjadi hari pernikahannya, menjadi proses pemulihan bagi Jessica dan keluarganya.

Baca Juga:
Dua Belas Peziarah Polandia Tewas Dan 32 Terluka Akibat Kecelakaan Bus Kroasia

Di antara hadirin terdapat sejumlah kolega Kendall dari Dinas Pemadam Kebakaran, mengingat mendiang pernah menjadi relawan sebelum meninggal akibat kecelakaan.

“Saya bilang ke mereka, jangan khawatir jika tidak datang. Saya tahu pria-pria bagaimana, biasanya telat datang ke acara pernikahan karena mereka tidak mau hadir.

“Namun saya dapat kejutan. Semua pria berdiri pada posisi yang sudah dirancang sebelumnya jika hari ini pernikahan digelar di gereja. Saya kaget mereka menyempatkan datang dan cukup peduli pada saya.”

Foto-foto Jessica menjadi viral ketika sang fotografer mengunggahnya di Facebook.

“Saya mendapat banyak pesan dari orang-orang yang tidak saya kenal, menceritakan kisah mereka dan betapa kuat serta beraninya saya. Mereka berkata jika saya bisa, maka mereka juga bisa.”

Baca Juga:
Inilah Ancaman Hukuman Mantan Oknum TNI Kendari yang Perkosa 6 Anak

Foto-foto Jessica menyoroti berbagai ekspresi yang dikemukakan orang ketika mereka kehilangan pribadi yang dicintai, khususnya pada usia muda.

“Setelah foto-foto itu, saya merasa melakukan sesuatu yang baik. Saya merasa sedikit lebih kuat, namun keesokan harinya momen sedih dan emosi tentangnya kembali lagi.”

Jessica mengaku foto-foto tersebut membuatnya lebih dekat dengan Kendall.

“Saya bisa melihat dirinya sekarang, tertawa karena foto-foto tersebut menjadi viral.

“Dia mendatangkan kekuatan pada foto-foto tersebut. Sejujurnya saya bisa merasakannya pada hati saya.” (Alz)

Komentar

Terbaru