Ira Koesno
MANAberita.com – PENAMPILAN Ira Koesno sebagai moderator Debat PILGUB DKI Jakarta 2017 dan Debat Presiden 2019 putaran pertama, sempat menyita perhatian para netizen. Mereka terpukau oleh sosok Ira yang masih terlihat muda meski usianya mendekati setengah abad. Ira pun berbagi rahasia awet mudanya.
Tidak hanya para pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden, debat malam itu juga menjadi milik Ira. Nama wanita 50 tahun itu ramai dibicarakan oleh para netizen yang merasa gagal fokus oleh pesona presenter senior itu.
Tersanjung oleh pujian para netizen tersebut, Ira mengaku bukan tipikal wanita yang rela menjalani perawatan berjam-jam demi terlihat awet muda. Melakoni pola gaya hidup sehat disebut Ira sebagai rahasianya.
“Asupan karbohidrat dikurangi, seperti nasi. Saya lebih banyak mengonsumsi makanan-makanan berprotein. Minum air putih juga diperbanyak,” ungkap Ira.
Untuk olahraga, presenter senior itu memilih pilates dan treadmill. Namun diakui Ira, jadwal yang padat belakangan ini membuatnya kesulitan mencuri waktu untuk berolahraga. “Yang penting cukup tidurnya,” kata wanita yang pernah menyabet tiga piala Panasonic Gobel Awards kategori Pembawa Berita Wanita Terfavorit (1998 & 2002), serta Presenter Informasi dan Berita (2003).
Ira juga memberi apresiasi kepada tim makeup artist yang disediakan panitia debat. Berkat keterampilan mereka pula lah Ira terlihat lebih awet muda.
Usai debat, sempat beredar pesan singkat tentang informasi dokter kulit yang disebut-sebut sebagai andalan Ira.
Dalam pesan singkat tersebut tertulis bahwa Ira melakukan perawatan kulit di Senopati Skincare dengan dokter kulit bernama M. Akbar Wedyadhana. Pesan singkat yang kemudian di-capture dan tersebar di media sosial ini pun langsung ramai dan menjadi viral.
Terkait dengan tersebarnya dokter kulit langganannya tersebut, Ira kemudian membeberkan fakta yang sebenarnya. Menurutnya, berita yang tersebar itu tidaklah benar. “Itu hoax. Saya nggak kenal dengan dokter kulitnya,” jawabnya.