MANAberita.com — SEMUA orang pasti pernah mengalami yang namanya stres. Sejak kita kecil kita belajar bahwa jika kita berada dalam sebuah tekanan, rasanya kita ingin menangis dan mencari tempat yang aman. Hal itu terbawa hingga kita besar.
Mendapatkan ujian mendadak, atau harus bertemu dosen untuk membicarakan skripsi, semua hal itu membuat kita ngga nyaman. Hanya saja kita belajar bahwa kita ngga bisa langsung nangis kayak bayi. Dan alhasil kita hanya bisa menahan rasa itu di dalam saja. Lalu apakah kamu mau tahu tanda-tanda kamu sedang stres berat? Yuk kita cek 7 tanda stres berat yang mungkin kamu alami.
- Kamu Ingin Berbaring di Kasur Selama-lamanya
Wajar kok kalau kamu merasa malas untuk bangun di pagi hari. Kebanyakan orang pernah mengalaminya. Tapi, jika kamu terus-terusan merasa sulit banget buat bangkit dari tempat tidur dikarenakan kelelahan secara fisik dan emosional, ini waktunya untuk kamu memilah-milah hal yang membuatmu cemas dan membebanimu. “Stres itu menyerap semua energimu, karena stres akan memberi sinyal pada seluruh tubuhmu untuk bekerja ekstra keras meski kamu ngga berbuat apa-apa” jelas Jane Pernotto Ehrman, M.Ed, spesialis kesehatan di Institut Kebugaran Cleveland Clinic.
- Kamu Merasa Lelah Tapi Malah Ngga Bisa Tidur
Alasan lain kenapa stres membuatmu bangun dengan perasaan buruk adalah karena kamu menghabiskan kebanyakan waktumu pada malam hari tanpa tidur yang nyenyak. Kalau kamu stres di hari sebelumnya, otomatis kamu selesai dengan tugas-tugasmu telat juga, dan saat kamu mau tidur, kamu udah terlalu lelah untuk bisa tidur dengan nyaman. Jika kamu terjebak dengan siklus ini, sudah waktunya kamu perbaiki jadwal keseharianmu.
- Kamu Cepat Terkena Sakit Penyakit
Ketika kamu stres, imun sistem kamu bisa berkurang sebanyak 30% yang membuatmu mudah terkena flu apalagi jika kamu bertemu banyak orang di sekolahmu. Jadi coba cek deh, jika kamu doyan banget bolak-balik ke UKS akhir-akhir ini, kemungkinan kamu sedang stres berat.
- Kamu Jadi Pelupa
Sini deh, biar kamu tahu fakta unik ini: otak kita sebenarnya bisa jadi sangat luar biasa jika terangsang stres yang datang secara mendadak. Itulah mengapa terkadang kamu bisa merasa stres tapi bisa menyelesaikan presentasimu dengan gemilang di depan teman-teman. Tapi ketika otakmu terbebani oleh setiap tugas, makalah dan presentasi yang harus kamu kejar minggu ini hingga otakmu rasanya mumet, ingatanmu akan menjadi berkabut, kamu ngga bisa fokus dan kemampuanmu menangkap informasi akan menghilang. Rasanya seperti otakmu sedang dibajak stres.
- Kepalamu Rasanya Mumet dan Akan Segera Meledak
Coba ingat-ingat terakhir kali kamu ditakut-takuti sama seseorang. Jantungmu berdebar kencang dan ototmu kaku. Itu karena rangsangan takut secara otomatis menganggap hal itu sebagai tanda bahaya dan sedang mencari cara untuk bertahan hidup. Hanya saja otakmu ngga bisa membedakan antara bahaya saat dikejar harimau atau saat menghadapi belasan tugas minggu ini.
- Kamu Jadi Lebih Emosional
Wajar kok kalau kamu tiba-tiba sedih melihat video kucing di YouTube. Tapi jika kamu berjalan seperti bom waktu yang bisa tiba-tiba meledak karena melihat video yang emosional atau tiba-tiba marah karena pacarmu menggodamu berlebihan, sampai-sampai saat kamu sadar kamu berpikir, kok dulu kamu bisa seperti monster begitu. Stres itu bikin otakmu mati dan kamu bergerak sesuai insting.
- Perutmu Ikutan Protes Dalam Berbagai Bentuk
Mungkin gas perut atau sakit perut atau kamu keseringan atau jarang banget ke toilet. Apapun itu masalah perutnya, pokoknya bener-bener bikin mood kamu runyam deh. Semua hal itu bisa disebabkan oleh otakmu yang sedang berantakan. Para ahli mengatakan, “kita punya sel otak tersebar di seluruh sistem organ kita, dan bagi sebagian orang, ketika mereka stres di otak, perut mereka akan merespon.”
Nah itulah dia 7 tanda stres berat yang kamu mungkin kamu rasakan. Jika kamu merasakan hal-hal seperti ini, hal yang kamu harus lakukan adalah mendapatkan istirahat yang cukup dan bernafas yang dalam. Sangatlah penting buatmu membuat sebuah ruangan untuk otakmu supaya kamu bisa berpikir jernih. Carilah orang yang kamu percaya dan bisa mendengarkanmu. (Dil)
(Sumber: Loop)