Buat Kesalahan, Ini 3 Cara Meminta Maaf pada Pasangan

  • Selasa, 16 April 2019 - 23:30 WIB
  • Lifestyle

Ilustrasi

MANAberita.com – PERMINTAAN maaf yang tulus membuat segalanya lebih baik. Namun, tak bisa dimungkiri bahwa tidak mudah untuk melakukanya. Apalagi ketika pasangan atau Anda terluka.

Nah, jika Anda baru saja melakukan kesalahan pada pasangan dan bingung bagaimana meminta maaf, berikut tips yang akan membantu Anda, dilansir Viva.co.id melalui Mind Body Green.

  1. Empati

Penting untuk memahami dan berempati dengan apa yang mereka alami sebelum meminta maaf. Tanpa tahap mendengar dan memahami, permintaan maaf hanya akan terasa terburu-buru untuk dilakukan.

Luangkan waktu untuk mendengar pasangan, biarkan mereka menggambarkan bagaimana mereka merasakan situasi ini, bagaimana itu memengaruhi perasaan mereka dan apa yang mereka pikirkan tentang itu. Tanyakan sebuah pertanyaan klarifikasi jika perlu, tapi jangan merespons atau membantah cara pandang mereka di tahap ini.

Baca Juga:
Nah Loh! Nahan Pipis Bisa Sebabkan Kematian!

Namun, ini bukan saatnya untuk membentuk respons atau mempertahankan tindakan Anda. Ini adalah waktu untuk Anda mengetahui pasangan memandang masalah ini dari sudut pandang mereka.

Kemudian beri tahu pendapat Anda dan katakan kebenaran tentang masalah, namun jangan libatkan sudut pandang Anda. Tanya pasangan jika Anda melewatkan sesuatu atau ada yang ingin mereka tambahkan.

  1. Bertanggung jawab

Di sini lah saat di mana Anda untuk menjelaskan ketidaksetujuan dan kesalahpahaman. Bukan berarti jika pasangan marah, Anda telah melakukan kesalahan. Bagaimana pun penting untuk menyadari ketika Anda membuat kesalahan atau melakukan hal yang menyakitkan.

Baca Juga:
Tanpa Ribet, Beginilah Caranya Menghilangkan Tahi Lalat Dengan Alami

Berhentilah membela diri dan bicara apa yang bisa membuat kondisi lebih baik. Hindari kata ‘Bagaimana kalau’, ‘Bagaimana ketika kamu melakukan itu’. Ini bukan waktu untuk menunjuk perilaku buruk pasangan, terutama jika topiknya benar-benar berbeda.

Katakan pada pasangan jika Anda salah, akui Anda sembrono, egois atau tak jujur. Dengan begini Anda akan dihargai jika bicara bagian dari Anda yang tidak sempurna.

  1. Minta maaf

Saat memahami sudut pandang pasangan dan mengetahui peran Anda dalam masalah, Anda bisa minta maaf. Biarkan pasangan tahu apa yang Anda rasakan, betapa menyesal Anda dan apa yang ingin Anda lakukan agar keadaan berbeda ke depannya, serta untuk memperbaiki situasi. Ucapkan secara spesifik apa yang membuat Anda menyesal. (Dil)

Komentar

Terbaru