Diduga Penumpang Rebut Kemudi Sopir Sebelum Kecelakaan Bus Peziarah Surabaya

MANAberita.com – KECELAKAAN bus pariwisata yang membawa rombongan ziarah dengan truk di Tol Surabaya ruas Dupak arah Waru KM 4.100 diduga terjadi karena seorang penumpang bus memaksa merebut kemudi sopir.

Melansir CNN Indonesia, hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Satuan Patroli Jalan Raya Direktorat Lalu Lintas Polda Jatim, AKBP Dwi Sumrahadi. Ia menyebut penumpang bus bernopol D 7610 AT itu berinisial B.

“Ada salah satu penumpang atas nama B merebut kemudi setir dari sopir,” kata Dwi, Sabtu (5/3).

Baca Juga:
Topan Hinnamnor Melanda Korea Selatan, Korban Tewas Terus Bertambah Menjadi 10

Saat berusaha merebut kendali dari sopir, B ternyata membanting setir bus, hingga badan kendaraan besar itu oleng membentur pembatas, berpindah ke lajur yang berlawanan, hingga menabrak sebuah truk.

“B membanting setir ke lajur berlawanan sehingga menabrak truk Colt Diesel nopol W 9948 NZ yang melaju dari Waru menuju Perak,” ucapnya.

Dugaan sementara, kata Dwi, B disebut mengalami gejala depresi. Saat ini, kasus ini sendiri tengah ditangani oleh penyidik Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Baca Juga:
Peluru Tembus Kaca Depan Mobil, Mengenai Bibir Wartawan

“Ada dugaan pelaku depresi, sekarang masih kami selidiki. Kasus ini sedang ditangani Satlantas Polres Tanjung Perak,” kata dia.

Sementara itu akibat kecelakaan ini sopir dan kernet truk tewas di tempat. Sementara satu penumpang bus tewas setelah dirawat di rumah sakit. Sejumlah penumpang lainnya mengalami luka-luka

[SAS]

Komentar

Terbaru