Seorang Pria Dengan Luka Bacok Ditemukan Tewas Tergeletak di Pinggir Tol Tangerang

  • Rabu, 01 Juni 2022 - 22:49 WIB
  • Nasional

Manaberita.com – SESOSOK mayat seorang pria tanpa identitas ditemukan tergeletak di pinggir tol di Cipondoh, Kota Tangerang. Korban ditemukan dengan sejumlah luka bacok di tubuhnya.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho membenarkan terkait adanya penemuan mayat pada pagi tadi. Mayat pria tersebut ditemukan di jalan menuju Tol Merak.

“Tadi pagi kita terima informasi dari sekuriti dari perumahan Puri 11 Karang Tengah telah ditemukan seorang laki-laki tidak dikenal. Karena tanpa identitas, (ditemukan) di pinggir jalan menuju arah Tol Merak,” kata Zain saat dihubungi wartawan, Rabu (1/6/2022).

Baca Juga:
Tiga Tentara Pertahanan Suriah Tewas Akibat Serangan Israel

Melansir dari detikcom, terlihat korban mengalami luka bacok di beberapa bagian tubuhnya. Korban ditutupi selimut.

Zain menambahkan, dari hasil olah TKP sementara, ditemukan tanda-tanda kekerasan pada korban. Namun, Zain enggan berspekulasi terkait penyebab kematian korban ini.

“Dari hasil Olah TKP sementara memang ditemukan tanda-tanda kekerasan,” ujarnya.

Baca Juga:
Uang Kembalian Kurang Seribu Rupiah, Pria di Kalsel Bacok Temannya Sendiri

Zain menuturkan hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih mendalam terkait penemuan mayat pria tersebut. Termasuk mengungkap identitas korban.

“Saat ini kita sedang terus melakukan pengumpulan barbuk maupun saksi yang ada di sekitar TKP dan kita segera bentuk tim untuk bisa mengungkap identitas maupun penyebab kematian. Kita lakukan autopsi dan kita juga akan membentuk tim untuk melakukan penyidikan lebih lanjut,” pungkasnya.

(Rik)

Komentar

Terbaru