15 Ruas Jalan di DKI Jakarta Tergenang Air Akibat Hujan

  • Minggu, 01 Januari 2023 - 18:48 WIB
  • Nasional

Manaberita.com – BADAN Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat 15 ruas jalan tergenang air karena hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang melanda sebagian besar wilayah DKI Jakarta, Minggu (1/1).

Data ini merupakan update terbaru hingga Minggu sore.

“15 ruas jalan tergenang dan 4 RT atau 0,013 persen dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta,” tulis laporan BPBD.

Melansir dari CNN Indonesia, BPBD mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat dalam penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik.

Genangan di sejumlah ruas jalan ruas jalan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat.

“BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan,” tulis laporan BPBD.

Berikut daftar ruas jalan tergenang air di DKI Jakarta:

1. Jl. Muara Baru, Kel. Penjaringan, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara

Baca Juga:
Ini Dia Upaya Pemkot Bandung Untuk Menangani Banjir Di Kawasan Pasar Induk Gedebage

Ketinggian: 20 cm

2. Jl. Gaya motor 2, Kel. Sungai Bambu, Kec. Tanjung Priok, Jakarta Utara

Ketinggian: 55 cm

3. Jl. Sungai Begog, Kel. Semper Timur, Kec. Cilincing, Jakarta Utara

Ketinggian: 30 cm

4. Jl. Mangga Raya, Kel. Tugu Utara, Kec. Koja, Jakarta Utara

Baca Juga:
Wanita Cantik Pegawai Kafe Ditemukan Tewas di Dalam Got

Ketinggian: 20 s.d 35 cm

5. Jl. Mahoni, Kel. Tugu, Kec. Koja, Jakarta Utara

Ketinggian: 25 cm

6. Jl. Madya Kebantenan, Kel. Semper Timur, Kec. Cilincing, Jakarta Utara

Ketinggian: 30 cm

7. Jl. Raya Bayangkara Polsek Koja, Kel. Tugu Utara, Kec. Koja, Jakarta Utara

Baca Juga:
Sekarang Pakistan Harus Khawatir Tentang Ekonomi Akibat Rekor Banjir Yang Melanda

Ketinggian: 20 cm

8. Jl. Raya Beting Islamic Center. Kel. Semper Barat, Kec. Cilincing, Jakarta Utara

Ketinggian: 30 cm

9. Jl. Raya Duku, Kel. Lagoa, Kec. Koja, Jakarta Utara

Ketinggian: 20 cm

10. Jl. Umum Kamal Benda, Kel. Kamal, Kec. Kalideres, Jakarta Barat

Baca Juga:
Jakarta Peringkat 29 di Daftar Kota Termacet Sedunia, Pj Gubernur DKI Buka Suara

Ketinggian: 20 s.d 50 cm

11. Jl. Raya Akses Marunda, Kel. Semper Timur, Kec. Cilincing, Jakarta Utara

Ketinggian: 25 cm

12. Jl. Mindi, Kel. Lagoa, Kec. Koja, Jakarta Utara

Ketinggian: 50 cm

13. Jl. Kalibaru Barat 1, Kel. Kalibaru, Kec. Cilincing, Jakarta Utara

Baca Juga:
Sydney Menghadapi Lebih Banyak Hujan Saat Jumlah Korban Tewas Akibat Banjir Australia Meningkat

Ketinggian: 20 cm

14. Jl. Kramat Jaya, Kel. Tugu Utara, Kec. Koja, Jakarta Utara

Ketinggian: 25 cm

15. Jl. Muncang Kel. Lagoa, Kec. Koja, Jakarta Utara

Ketinggian: 50 cm

(Rik)

Komentar

Terbaru