Daripada Beli, Cobain Buat Toner Sendiri, Yuk! Aman dan Dijamin Memutihkan Wajah!

  • Kamis, 23 Agustus 2018 - 01:09 WIB
  • Lifestyle
Daripada Beli, Cobain Buat Toner Sendiri, Yuk! Aman dan Dijamin Memutihkan Wajah!
Daripada Beli, Cobain Buat Toner Sendiri, Yuk! Aman dan Dijamin Memutihkan Wajah!

MANAberita.com — MEMAKAI toner merupakan salah satu langkah dalam perawatan kulit untuk melembabkan dan memutihkan kulit wajah. Namun, Moms tak perlu mengeluarkan uang banyak untuk membeli toner bermerek. Cukup dengan menggunakan beberapa toner alami yang bisa Moms buat sendiri di rumah. Selain murah tentunya juga aman karena tidak mengandung bahan-bahan kimia. Jadi kamu tak perlu ragu untuk menggunakan toner alami berikut ini untuk memutihkan kulit wajah.

Toner Teh Hijau

Kandungan antioksidan pada teh hijau sangat baik untuk memutihkan kulit. Cara membuat toner ini juga sangat mudah.

Kamu cukup merendam/menyeduh 1-2 kantong teh hijau dalam air mendidih dan biarkan sampai dingin.

Kemudian kamu bisa menyimpannya dalam botol spray yang kosong dan digunakan sebagai toner.

Baca Juga:
Cara Membuat Lotion Pemutih Anda Cepat Bereaksi

Untuk hasil yang optimal, Moms bisa menggunakan toner dalam keadaan dingin dan disimpan di dalam lemari es. Selain dapat digunakan untuk memutihkan wajah, toner teh hijau juga dapat digunakan untuk memutihkan kulit tangan.

Toner Mentimun

Mentimun sangat segar jika diaplikasikan pada wajah. Ternyata selain sebagai masker, mentimun juga berfungsi sebagai toner alami.

Caranya mudah saja. Cara yang pertama, parut mentimun hingga halus. Setelah itu, tambahkan sedikit air dan usapkan pada wajah hingga merata.

Diamkan selama 5 menit dan bilas dengan air hingga bersih. Cara kedua, siapkan mentimun berukuran sedang kemudian iris dan rebus menggunakan 1 gelas air sampai mendidih. Air rebusan yang tersisa dimasukkan dalam botol spray kecil.

Simpan toner dalam lemari es dan gunakan setiap menjelang tidur. Toner ini juga dapat dipakai untuk memutihkan kulit tubuh.

Baca Juga:
5 Tips Makeup untuk Pemula yang Ingin

Toner Air Mawar

Selain dapat menjaga kesegaran dan kelembaban alami kulit, kandungan vitamin A dan vitamin E dalam air mawar dapat mencerahkan wajah.

Banyak sekali produk kosmetik berupa toner air mawar dari berbagai merek yang dijual di pasaran. Akan tetapi, kamu bisa juga membuat toner air mawar sendiri di rumah.

Bagaimana caranya? Pertama, siapkan 1 gelas air dan 1/2 gelas kelopak mawar. Kemudian rebus kelopak mawar hingga air tersisa kira-kira 1/2 gelas.

Setelah dingin, Misalnya bisa memasukkannya dalam botol/botol spray. Toner ini lebih baik jika disimpan di lemari es sebelum dan setelah digunakan. Kamu bisa memakai toner air mawar ini setiap pagi dan malam hari.

Toner Cuka

Baca Juga:
Satu Sifat Cowok Yang Merugikan Cewek Sepanjang Masa

Cuka ternyata dapat menjadi toner untuk wajah Minasan. Caranya, campurkan cuka dengan air lalu usapkan pada wajah hingga merata dengan menggunakan kapas.

Setelah itu, bilaslah dengan air hangat. Lakukan secara berkala jika kamu ingin memiliki kulit yang cerah dan bersinar. Cuka sendiri akan membantu mengembalikan pH kulit wajah, meratakan warna kulit wajah, dan membuat kulit wajah kamu lebih mulus.

Toner Lemon

Tak hanya dapat dikonsumsi untuk kesehatan tubuh saja, namun jus lemon juga memiliki manfaat yang baik untuk wajah yaitu sebagai toner. Lemon adalah salah satu bahan yang bisa dijadikan toner alami yang menyegarkan dan mencerahkan kulit.

Kandungan vitamin C dapat mengangkat sel kulit mati, mengencangkan pori-pori dan mengatasi masalah minyak di wajah.

Caranya pun cukup mudah, kamu bisa mencampur air lemon dan air dingin dengan perbandingan 1: 2. Kemudian disimpan dalam botol spray dan bisa digunakan saat dibutuhkan.

Baca Juga:
Kaki Kamu Pecah-Pecah? Atasi Dengan Cara Mudah ini!

Bisa juga disimpan dalam lemari es agar lebih segar dan tahan lama. Kamu bisa saja langsung mengoleskan air lemon pada wajah, namun jika kulit wajah termasuk kulit yang sensitif maka dapat menimbulkan iritasi.

Toner Pepaya

Buah pepaya segar sangat baik untuk bahan toner dan eksfolian kulit. Selain itu buah pepaya juga dapat memberi kelembaban pada kulit kita.

Pepaya mengandung papain, vitamin A, vitamin E dan vitamin C yang semuanya bagus untuk kulit dan membantu mencerahkan kulit wajah secara alami.

Untuk membuat toner dari buah pepaya cukup dengan membuat jus pepaya kemudian mengoleskannya pada kulit secara menyeluruh. Setelah kering bisa dibilas dengan air sampai bersih.

Toner Lobak

Baca Juga:
Pelaku Perampokan Hingga Pemerkosaan Seorang Wanita di Tangerang di Tangkap

Lobak kaya akan antioksidan seperti vitamin C, E, beta-karoten dan mineral mangan yang baik untuk detoksifikasi tubuh. Lobak putih juga dapat digunakan untuk memutihkan kulit secara alami.

Untuk membuat toner lobak, blender 1 buah lobak dengan menambahkan sedikit air, jadi seperti membuat jus. Kemudian gosokkan dengan lembut pada wajah selama 10-15 menit.

Bilas wajah dengan air sampai bersih dan lakukan seminggu 2-3 kali. Tidak hanya untuk wajah, toner lobak juga bisa memutihkan tubuh.
Toner Lidah Buaya dan Lemon

Toner ini merupakan campuran pelembab dan sifat menenangkan dari lidah buaya dengan lemon sebagai pembersih dan pemutih kulit. gabungan dari keduanya akan membantu meregenerasi kulit dari dalam.

Kamu bisa mencampur 2 sendok makan gel lidah buaya dengan 1 sendok makan jus lemon. Kemudian basahi kapas dengan campuran tersebut dan usapkan dengan lembut di seluruh wajah.

Biarkan hingga kering secara alami. Dianjurkan untuk memakai toner ini pada malam hari sebelum tidur dan dibilas pada pagi harinya.
(Sumber: Mommyasia)

Komentar

Terbaru