Oops! Inilah Tandanya Jika Pacarmu Lagi Kangen Dengan Mantannya

  • Sabtu, 03 November 2018 - 22:32 WIB
  • Lifestyle
Ilustrasi
Ilustrasi

MANAberita.com — SUATU ketika, pasanganmu ternyata tengah terbayang cerita silam tentang mantannya. Dia sedang merindu; mungkin tak persis pada orangnya, melainkan terhadap kenangan yang terlanjur tercipta.

Eits, tapi jangan lekas terbakar api cemburu, lho. Cobalah untuk berpikir lapang, dia bukannya bermaksud kembali ke masa silam. Rindu itu manusiawi, kok. Itu bukti nyata bahwa manusia memang memiliki hati untuk merasa. Dia hanya rindu, itu saja.

Nah, adakah tanda-tanda berikut ini kamu temukan pada pasanganmu?

1. Mengulas masa lalu

Kalian sedang berkencan atau sekadar mengobrol, kemudian terjadi hal yang mirip dengan apa yang pernah dilaluinya bersama si mantan atau keunikan dari kebiasaan si mantan. Wajar saja jika bayang sang mantan lantas terbersit di benaknya. Jangan lantas naik pitam. Toh dia hanya teringat cerita dulu, bukannya ingin kembali ke masa lalu.

2. Mengunjungi tempat kenangan

Mungkin mantan tersebut adalah sosok yang berperan besar di hidupnya. Tentu banyak cerita yang mustahil seketika sirna dalam ingatannya. Ada kalanya dia terkenang perjuangan mereka hingga pasanganmu tersebut mampu semapan ini. Dia hanya teringat jerih-payahnya, kok. Toh, sedikit-banyak kamulah yang memetik hasilnya saat ini. Jadi, jangan terlampau larut dalam cemburu buta, ya.

3. Mengunggah status tentang mantan

Baca Juga:
Hemat! Inilah Cara Membuat Masker Wajah Alami yang Bisa Kamu Lakukan di Rumah

Kamu menemukan status atau unggahan di sosial medianya yang menjurus kepada ‘rindu (pada sang mantan)’. Memang bikin gregetan sih, sebab dia terkesan tak menghargai eksistensimu sebagai pasangannya. Kendati demikian, masa lalunya adalah bagian dari hidupnya juga kan? Asalkan ulahnya tersebut masih sanggup kamu tolerir, dia tak menunjukkan gelagat untuk kembali padanya, dan apalagi jika pasanganmu itu nyatanya memang sosok yang cenderung ekspresif. Banyak bersabar saja, deh.

4. Menguntit akun sosial media mantan

Wah, kalau ini sih sepertinya mulai bikin hati panas, nih! Eits, tapi jangan lantas langsung marah membabi buta, lho. Hubungan pasca putus memang meretas jarak yang signifikan. Mereka yang biasanya intens berkomunikasi, lalu saling hilang kontak. Diapun tak mungkin menghubungi si mantan dengan hanya beralasan rindu. Alhasil, dia hanya bisa sembunyi-sembunyi menelusuri akun sosial media sang mantan, deh.

5. Mencari tahu kabar mantan dari kolega

Baca Juga:
7 Kalimat Cowok Ini Jadi Tanda Hubunganmu Bisa Bikin Putus

Ada yang menyampaikan padamu bahwa pasanganmu itu terdengar menanyakan informasi tentang mantannya pada kawan-kawan. Entah karena dia ingin tahu kabar sosok yang mungkin pernah berjasa di hidupnya itu dan merasa terpanggil untuk membalas jasa, atau memang sekadar ingin tahu belaka. Nah, kamu jangan melulu menggerutu. Cobalah telusuri kronologinya, bisa jadi kemapanan pasanganmu saat ini dirintis ketika mantannya itu bersedia berkorban jatuh-bangun bersamanya, lho. Berjiwa besarlah.

6. Menemui si mantan

Nah, kalau ini sih sudah patut kamu ambil tindakan ekstra. Serindu-rindunya dia dengan mantannya, pasanganmu itu tak seyogyanya menemui sosok tersebut hanya dengan alasan rindu. Di hidupnya yang sekarang itu ada kamu, bukan si mantan. Walaupun rindu itu obatnya adalah bertemu, tapi bukan untuk sosok yang satu itu. Eits, tapi tetap sebijaknya kamu dengarkan juga latar belakang dari tindakan nekatnya yang satu itu, ya. Mungkin dia punya pertimbangan lain, yang malah membuatmu salah paham.

7. Menghubungi mantan

Baca Juga:
Anda Mau Pacar Tampan, Tinggi dan Perhatian? Cukup Bayar 2000 Rupiah/Jam

Nomor kontak si sosok tersayang di masa lalu tersebut mungkin masih tersimpan apik di gawai pasanganmu. Mereka adalah alumni sekolah sehingga tergabung dalam satu grup, ataupun rekan kerja yang berbeda instansi penugasan. Dan, kalimat sesederhana ‘Apa kabar?’ agaknya sukses membekaskan makna yang mengena, ya. Terutama bagi kamu, ups! Sabar saja deh, anggap saja dia sudah lama tak bertegur sapa dengan seorang ‘kawan lama’. Asalkan obrolan mereka masih terbilang wajar, sih.

8. Menjarakkan diri sejenak denganmu
Tak jarang, rindu malah membuat hari menjadi serba sendu. Dia mungkin memilih untuk sedikit berjarak denganmu ketika rindu itu mendadak hadir. Dia hanya tak bermaksud untuk membuatmu terluka, dia ingin mendiamkan gemuruh rindunya terlebih dahulu. Dalam lubuk hatinya, dia sadar bahwa tak seharusnya dia merindukan sosok tersebut. Namun, namanya juga rasa, yang menyeruak tiba-tiba. Bukan berarti kamu hanya pelarian, bukan berarti dia masih berharap pada masa lalunya. Buang saja asumsi negatif itu jauh-jauh, dia hanya manusia biasa yang juga bisa merasakan rindu. Sama sepertimu.

Tuh, kamu atau pasanganmu pernah mengalaminya gak? Jangan sampai cintamu termakan ego, ya. Tenangkan pikiran dan hatimu dulu. Jika kamu merasa sikap pasanganmu dalam mengelola rindunya sudah melewati batas, maka bicarakan dengan bijak. Pada dasarnya, rindu itu wajar kok. Yang perlu kamu garisbawahi yakni rindu dan ingin kembali ke masa lalu itu adalah dua hal yang berbeda. Intinya sih, dia tak berkehendak kembali pada mantannya, kan? Dia tetap memilihmu untuk mengarungi masa sekarang dan masa depan. Itu. (Zee)

(Sumber: IDNtimes)

Komentar

Terbaru