MANAberita.com — SUDAH masak untuk makan siang belum? Kalau belum, cobain alternatif resep Toppalada khas Makassar yang gurih dan pedes yuk.
Berikut resepnya yang kami contek dari Cookpad.
Resep:
300 gr daging sapi
3 cm jahe
500 ml santan
1 cm lengkuas geprek
1 batang serai geprek
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
1 sdm air asam
2 sdm kecap manis
sesuai selera Gula dan garam
3 sdm minyak sayur
Sesuai selera kaldu bubuk
Secukupnya bawang goreng
Bumbu halus
6 buah cabai merah keriting
3 buah cabai rawit
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
1/2 sdt lada bubuk
1/2 sdt ketumbar
1/2 sdt jinten
Langkah
- Rebus daging dan jahe hingga daging lunak Potong daging sesuai selera.
- Haluskan bahan bumbu halus. Panaskan 3 sdm minyak goreng,tumis bumbu halus bersama lengkuas, serai, daun salam dan daun jeruk hingga harum.
- Masukan daging aduk rata dengan bumbu. Lalu masukan santan dan air asam. Kemudian tambahkan gula, garam dan kaldu bubuk.
- Masak hingga kuah menyusut, tambahkan kecap manis, diamkan hingga bumbu meresap dan daging empuk
- Hidangkan dengan taburan bawang goreng. (Dil)