MANAberita.com – BOLEN merupakan kue yang memiiki cita rasa manis dan gurih dengan tekstur renyah di bagian luarnya.
Untuk membuat Bolen kue keranjang membutuhkan waktu 60 menit.
Bahan-bahan untuk membuatnya pun sangat mudah didapatkan.
Dikutip dari sajiansedap.grid.id, berikut resep Bolen Kue Keranjang:
Bahan-bahan
Bahan
- 200 gram kue keranjang, potong kotak
- 70 gram keju cheddar, untuk taburan
- 1 buah kuning telur
- 1/2 sendok makan susu cair
Bahan Kulit A dan B
- 250 gram tepung terigu protein sedang
- 50 gram gula tepung
- 1/4 sendok makan garam
- 40 gram margarin
- 20 gram mentega putih
- 80 ml air
- 125 gram tepung terigu protein sedang (Kulit B)
- 100 gram margarin (Kulit B)
Langkah Pembuatan
- Kulit A, campur semua bahan. Uleni hingga kalis. Bagi adonan menjadi 20 bagian. Sisihkan.
- Kulit B, aduk bahan hingga tercampur rata. Bagi adonan menjadi 20 bagian.
- Bungkus adonan B dengan adonan A. Giling memanjang. Lipat menjadi 3 bagian.
- Ulangi proses menggiling dan melipat 2 kali lagi. Pipihkan adonan. Beri isi. Bentuk bulat.
- Letakkan adonan di dalam loyang 30x10x5 cm yang sudah dioles margarin. Oven dengan api bawah pada suhu 180 derajat Celsius selama 30 menit.
- Keluarkan dari oven. Olesi bahan olesan. Oven kembali selama 15 menit.
[SAS]