MANAberita.com – KUE Hunkwe Tape Pisang ini cocok disajikan untuk camilan di sore hari.
Tenang saja, untuk membuat Resep Kue Hunkwe Tape Pisang ini tidak perlu repot, bahkan pemula sekalipun bisa membuatnya.
Tertarik untuk mencoba menghadirkan Resep Kue Hunkwe Tape Pisang yang enak ini?
Berikut resepnya yang dikutip dari laman Sajiansedap.grid.id
Bahan:
Baca Juga:
Resep Bola-bola Ubi Madu- 1 buah (150 gram) pisang tanduk, dikukus, diiris bulat
- 75 gram tepung hunkwe
- 600 ml santan dari 1 butir kelapa
- 100 gram tape singkong, dihaluskan
- 1 lembar daun pandan
- 1/2 sendok teh garam
- 150 gram gula pasir
- 25 gram sagu mutiara merah, direbus, ditiriskan
- 16 lembar plastik khusus cantik manis
Cara Membuat Kue Hunkwe Tape Pisang:
- Larutkan tepung hunkwe dan tape singkong dengan santan.
- Masukkan daun pandan, garam, dan gula pasir. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Angkat. Tambahkan sagu mutiara. Aduk menyebar.
- Letakkan sepotong pisang di plastik tebal untuk cantik manis yang dipotong kotak. Beri adonan. Lipat. Dinginkan.
[SAS]