Murka Kader Pukul Wanita, MKP Gerindra : Ini Sakit Jiwa

  • Jum'at, 26 Agustus 2022 - 23:53 WIB
  • Nasional

MANAberita.com – KETUA Majelis Kehormatan Partai (MKP) Gerindra, Habiburokhman dibuat geram dengan salah satu kadernya, anggota DPRD Kota Palembang M. Syukri Zen terkait pemukulan seorang perempuan di SPBU.

Habib mengungkapkan jika Syukri seperti orang sakit jiwa dan tindakannya tidak manusiawi. Ia tak menyangka Syukri bisa memukul perempuan berkali-kali.

“Ya tadinya kan kami sudah mau memanggil, mengirimkan surat panggilan ke yang bersangkutan, Si Kutu Kupret itu. Kita marah sekali, saya sendiri marah,” kata Habib di Kompleks Parlemen, Senayan, Rabu (25/8).

“Itu perempuan digebukin kayak UFC ya gulat-gulat itu, kan gila. Ini orang sakit jiwa, atau apa psiko atau apa kayak bukan manusia ini orang,” tambahnya.

Baca Juga:
Diduga Tak Senang Mobil Ngerem Mendadak, Oknum Ini Pukuli Anak SMP Hingga Berdarah, Ada Stiker TNI di Plat Nomor!

Habib mengatakan Syukri tak pantas berada di Gerindra. Ia mengancam bakal memecat Syukri karena tindakannya. Menurutnya, MKP Gerindra akan mengambil keputusan bulat kepada Syukri meski dalam sidang etik dirinya tak hadir.

Anggota Komisi III DPR tersebut mengaku telah meminta Kapolda Sumatera Selatan untuk segera menangkap Syukri. Bahkan, pihaknya akan menyeret kader tersebut andai yang bersangkutan belum ditangkap.

“Kalau bapak enggak bisa tangkap, kami tangkap kami bawa ke Polda supaya ditahan,” katanya.

Baca Juga:
Ratusan ‘Pil Ekstasi’ Dihancurkan Pakai Blender

Saat ini, polisi telah menetapkan Syukri Zen sebagai tersangka penganiayaan terhadap seorang perempuan berinisial J (31). Kapolrestabes Palembang Kombes Mokhamad Ngajib mengungkapkan penetapan tersangka Syukri Zen dilakukan seusai penyidik menjemput paksa dan melakukan pemeriksaan pada Rabu (24/8) malam.

“Statusnya tersangka. Tadi malam penangkapan yang bersangkutan. Saat ini dilakukan pemeriksaan tersangka di Markas Polrestabes Palembang,” ungkap Ngajib.

(sas)

Komentar

Terbaru