MANAberita.com — LIP balm atau pelembab bibir merupakan produk skincare yang sudah bukan barang asing lagi bagi sebagian besar wanita.
Pasalnya, lip balm dianggap sebagai ‘holy grail’ karena kerap dijadikan pertolongan pertama pada bibir yang tampak kering.
Namun, ternyata produk perawatan bibir ini juga serbaguna lho, girls!
Dilansir TribunStyle, selain melembabkan dan menghaluskan bibir, lip balm juga memiliki 4 manfaat lainnya.
Simak untuk mendapatkan keuntungan maksimal dari lip balm-mu!
1. Menggantikan fungsi eye primer
Jika kamu memiliki produk eyeshadow yang warnanya tidak pigmented, aplikasikan eye primer sebelum eyeshadow.
Jika tak punya produk eye primer, kamu bisa menggunakan lip balm milikmu.
Ambil sedikit lip balm menggunakan kuas atau jari, lalu ambil produk eyeshadow dan aplikasikan pada kelopak mata.
Dengan trik ini warna eyeshadow akan lebih intens dari sebelumnya.
2. Menggantikan fungsi eye cream
Selain menggunakan lip balm pada bibirmu sebelum tidur, kamu juga bisa mengaplikasikannya pada daerah mata yang rawan muncul kerutan.
Lip balm bisa menutrisi kulit area mata seperti eye cream lho, girls.
Ambil sedikit produk lip balm lalu balurkan secara lembut dengan gerakan memutar di sekitar mata, biarkan hingga pagi hari.
3. Sebagai highlighter
Jika kamu menginginkan efek glowing yang terlihat sehat untuk hasil akhir riasanmu, gunakan saja lip balm sebagai highlighter.
Aplikasikan lip balm-mu secara langsung pada tulang pipi, tulang alis dan bagian lainnya yang ingin kamu tonjolkan kilaunya.
4. Mengatasi kulit lainnya yang kering
Lip balm memiliki kandungan yang melembabkan.
Selain berguna untuk melembabkan dan menghaluskan bibir, lip balm juga dapat digunakan pada bagian-bagian tubuh lainnya yang kering.
Gunakan lip balm yang wangi atau rasanya tidak kamu suka untuk melembabkan hidung, siku, tangan yang kering. (Dil)