LDA Keraton Surakarta Beri Gus Samsudin Gelar Kanjeng Raden

  • Rabu, 28 Desember 2022 - 20:27 WIB
  • Nasional

Manaberita.com – GUS Samsudin atau yang bernama asli Samsudin Jadab mendapat gelar Kanjeng Raden Tumenggung dari Lembaga Dewan Adat (LDA) Keraton Surakarta.

Pimpinan Padepokan Nur Dzat Sejati di Desa Rejowinangun, Blitar, Jawa Timur itu naik pangkat dari Raden Tumenggung Samsudin Condrodipo menjadi Kanjeng Raden Tumenggung Samsudin Condronegoro.

Saat dikonfirmasi, Ketua LDA Keraton Surakarta, GKR Wandansari mengatakan kenaikan pangkat Gus Samsudin dilaksanakan di Gresik, Jawa Timur, November 2022 lalu.

“Tadinya gelarnya Raden Tumenggung terus sekarang pakai tambahan kanjeng jadi Kanjeng Raden Tumenggung,” kata adik SISKS Pakubuwana XIII Hangabehi itu, Rabu (28/12).

Gus Samsudin dikenal sebagai dukun yang membuka praktik pengobatan di padepokannya.

Baca Juga:
Pria Asal Indonesia Jual Nasi Goreng di Amerika, Laris Manis!

Gusti Moeng, sapaan akrab GKR Wandansari menyebutkan Keraton Surakarta biasa memberi gelar kepada tokoh masyarakat yang berjasa kepada Keraton Surakarta, pelestarian Budaya Jawa, atau Bangsa Indonesia. Bukan hanya itu, Gus Samsudin juga dianggap sebagai orang yang berpengaruh di lingkungannya.

“Apapun kan dia sebagai tokoh masyarakat di lingkupnya. Dengan diberi kepercayaan penghargaan dari Keraton kami harapkan biar semakin baik untuk berbuat masyarakat itu,” kata Moeng dikutip dari CNN Indonesia.

Nama Gus Samsudin sempat mencuat lantaran warga sekitar mendesaknya untuk menutup Padepokan Nur Dzat Sejati miliknya yang terletak di Desa Rejowinangun, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.

Baca Juga:
Saat Pembukaan Rakernas JKPI Bakri Siddiq Kenakan Baju Adat Aceh

Warga menilai tempat itu diduga melakukan penipuan bermodus pengobatan atau rukiyah. Samsudin juga pernah membuat heboh karena terlibat cekcok dengan salah seorang Youtuber ‘Pesulap Merah’ atau Marcel Radhival.

Ia bahkan melaporkan Marcel Radhival ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) dengan dugaan mencemarkan nama baik di YouTube.

(Rik)

Komentar

Terbaru