MANAberita.com – BARU-BARU ini netizen digemparkan dengan sebuah foto penggerebekan di salah satu tempat karaoke Probolinggo yang memperlihatkan sesosok wanita yang diduga kuntilanak ditengah aktivitas tersebut.
Terlebih saat Kasat Narkoba Polres Probolinggo AKP Dodik Wibowo membenarkan kejadian yang dikiranya adalah makhluk gaib tersebut. Dia (makhluk gaib) memang berkeinginan untuk menampakkan diri, Jadi saat diambil foto atau saat dijepret, dia menutupi wajah wanita itu,” ujarnya pada Detik.com.
Namun, yang terjadi bukan seperti itu. Dilansir dari Sekoci Hoaxes, diketahui jika pemandu lagu yang berinisial YN itu menutupi wajahnya dengan cardigan berbahan brokat bewarna hitam. Dan penjelasan mengenai matanya yang bersinar, itu adalah efek dari lampu flash yang mengenai matanya hingga nampak berkilau.
Fakta yang sebenarnyaMenanggapi berita tersebut, Kapolres Probolinggo Kota AKBP. Alfian Nurrizal memberikan klarifikasi pada Minggu (31/12) kemarin. “Jadi Sdri. YN menggunakan semacam kerudung seperti kelambu warna hitam dengan motif bunga yang tampak tembus pandang. Saat dilakukan razia dan difoto, kain itu digunakan untuk menutupi wajahnya. Sedangkan mata yang menyala akibat dari flash lampu HP yang digunakan untuk memotret,” tegas AKBP. Alfian Nurrizal.
Dirinya juga meminta masyarakat untuk berhenti berspekulasi dan menyebarkan isu hoax bahwa ada foto penampakan hantu yang meresahkan. (Dil)