Sambal terasi kecombrang
MANAberita.com — BOSAN dengan rasa sambal terasi yang itu-itu saja? Bikin sambal terasi bunga kecombrang, yuk.
Rasanya dijamin segar dan enak banget dimakan pakai nasi putih hangat.
Berikut resepnya, mengutip Cookpad.
Baca Juga:
Resep Cumi Saus Telur Asin Super LezatBahan:
- secukupnya Cabai Merah
- secukupnya Cabai Rawit merah
- secukupnya Gula merah
- secukupnya Terasi
- Bunga kecombrang, kukus / panggang sampai lembut
- secukupnya Garam
- secukupnya Tomat
- 1 buah jeruk limau
Langkah:
- Siapkan cabai merah, gula merah, garam, terasi dan bunga kecombrang yg telah dikukus, jeruk limau, tomat
- Tumbuk/uleg semua bahan kecuali kecombrang dan jeruk limau
- Setelah ditumbuk sehingga cabai dirasa cukup kehalusannya, tambahkan bunga kecombrang dan peras jeruk limau diatasnya.
- Sambal siap disajikan (Alz)