MANAberita.com – DI zaman yang serba modern seperti saat ini, berbagai macam segi kehidupan turut terpengaruh olehnya. Terlebih didunia kecantikan, dengan berkembangnya teknologi dan pengetahuan para praktisi kecantikan saat ini terus berlomba menciptakan sebuah tren baru yang mampu menunjang penampilan para penggunanya.
Salah satunya glitter, glitter merupakan tren kecantikan yang saat ini digemari kawula muda, dimana orang bisa menonjolkan beberapa bagian tubuh yang diberi sentuhan bahan berkilauan. Biasanya memang glitter ini dilakukan dipermukaan kulit, namun bukan hal yang tidak mungkin jika glitter diaplikasikan di lidah.
Penasaran bukan? Namun sayangnya tren glitter di lidah ini baru diterapkan diluar negeri saja. Artinya untuk di Indonesia sendiri mungkin butuh waktu untuk memperkenalkannya. Glitter di lidah ini merupakan tren yang sangat mudah diaplikasikan, yakni hanya dengan mencelupkan lidah dalam bahan glitter. Tidak sulit bukan? Setelah itu lidah Anda akan lebih terlihat berkilau saat berbicara terlebih lagi jika tertimpa sinar lampu.
Tren ini menjadi viral di media sosial (medsos), dilansir The Independent, tren ini mulai muncul setelah make up artist Australia bernama Jacinta Vukovic secara tidak sengaja meletakan glitter di lidah padahal awalnya berniat untuk mengoleskannya di bibir. Karena sudah terlanjur dan terlihat cantik, ia pun memposting lidah berkilaunya itu di Instagram dan ternyata mendapat respon postif dari netizen karena dianggap cantik dan sexy.
Karena ketidak sengajaanya itu, banyak netizen yang meniru gayanya dan tak lupa turut mempostingnya di medsos. Lalu pasti anda bertanya-tanya, apakah glitter tersebut aman jika tertelan?
Yup, pertanyaan yang bagus, memang tidak ada yang bisa memastikan keamanan bagi kesahatan kita jika glitter tersebut tertelan apalagi mengingat bahan pembuat glitter adalah mikroplastik yang menyerap zat kimia, termasuk bakteri. Namun tenang saja Anda tidak akan meregang nyawa karenanya, hanya saja ada kemungkinan terjadi masalah kesehatan pencernaan seperti sakit perut. So, sangat disarankan jangan terlalu sering melakukan tren glitter lidah demi kesehatan Anda. (neny)