Jangan Dibuang! Biji Pepaya Bisa Untuk Obat Berbagai Penyakit

  • Kamis, 12 Oktober 2017 - 08:37 WIB
  • Lifestyle
Biji pepaya
Biji pepaya

MANAberita.com – BIJI pepaya ternyata tidak boleh dianggap sebelah mata, bagian dari pepaya yang biasa di buang ini ternayata efektif untuk beberapa keluhan kesehatan tubuh. Sementara kebanyakan orang membuangnya, namun ada beberapa orang yang memanfaatkan biji pepaya untuk dikonsumsi karena memiliki manfaat yang unik.

Untuk menambah khasiat dan memudahkan orang untuk mengonsumsi biji pepaya, madu adalah campuran yang dianjurkan.

Biji pepaya dan madu

Berikut manfaat biji papaya dilansir dari sidomi.com.

  1. Membersihkan pencernaan

Pencernaan yang kotor adalah sumber dari banyak penyakit. Tumpukan sisa makanan yang lama mengendap di pencernaan, bisa jadi bibit masalah kesehatan. Karenanya coba konsumsi campuran biji pepaya serta madu secara rutin untuk membersihkannya. Ia akan membantu membersihkan organ dalam tersebut, juga menyehatkannya.

Baca Juga:
Tips Ampuh dan Gampang Atasi Rambut Bercabang
  1. Obat cacing

Penyakit cacingan tentu tak bisa dianggap remeh. Dengan mengonsumsi biji pepaya serta madu, cacing dan telurnya yang lama berdiam di usus akan perlahan mati dan menyingkir dari sana.

  1. Turunkan berat badan

Biji pepaya mengandung kalium dan lipid yang berguna untuk memperbaiki metabolisme dalam tubuh. Seiring membaiknya sistem metabolisme, maka Anda dapat menurunkan berat badan sebab makanan tak lama mengendap di pencernaan.

  1. Membentuk otot

Biji pepaya dan madu yang Anda konsumsi juga mengandung protein lho. Ini termasuk salah satu komponen yang dibutuhkan tubuh untuk membentuk otot.

Baca Juga:
Bahaya Semprot Parfum Berlebihan Bagi Kesehatan
  1. Mengatasi kelelahan akut

Kandungan glucosinolates dapat membantu mengurangi rasa lelah di otot, akibat usai bekerja keras.

  1. Atasi flu

Antioksidan dalam kedua bahan tersebut juga baik untuk mengobati penyakit yang disebabkan oleh virus, semisal flu, pilek dan batuk. Ia menguatkan sistem kekebalan tubuh Anda.

  1. Pria subur

Percaya atau tidak, ramuan ini juga baik untuk vitalitas pria. Ada enzim di dalam biji pepaya yang bermanfaat untuk meningkatkan sperma dan kesuburan. Semoga bermanfaat. (Int)

Komentar

Terbaru