Nenek 104 Tahun Ngaku Gemar Minum Diet Cola Agar Tetap Sehat, Bagini Tanggapan Dokter

  • Sabtu, 27 Januari 2018 - 08:18 WIB
  • Healthy
Diet Cola

MANAberita.com – SEORANG nenek berusia 104 tahun membeberkan rahasia umur panjangnya kepada pewarta. Menurut nenek yang bernama Theresa Rowley dari Grand rapids, Michigan, Amerika Serika itu, ia gemar mengonsumsi diet coke atau minuman cola rendah gula.

Minimal setiap hari satu kaleng dihabiskan oleh Rowley, karena ia suka dengan minuman bersoda tersebut.

“Saya meminumnya karena saya menyukainya. Saya akan belanja satu kantong penuh diet coke pada hari Rabu, dan akan kembali membelinya jika persediaan sudah menipis,” kata dia dilansir @manaberita dari laman Delish, Sabtu (27/01).

Wanita yang menjadi pensiunan Sentinel Pointe itu lahir di Illinois 1 Desember tahun 1914.

“Waktu usia 100 tahun, saya pikir tidak akan pernah bisa sampai umur 104 tahun. Namun umur 101 tahun tidak terjadi apapun pada kesehatan saya, hingga umur di tahun ini. Jadi, saya memutuskan tetap meminum diet coke.”

Menanggapi hal itu, Direktur Nutrisi di Good Housekeeping Institute, Jaclyn London menyebutkan bahwa minuman tersebut sangat tidak direkomendasikan. Apalagi dikonsumsi rutin oleh lansia.

Baca Juga:
Intak ‘P1Harmony’ Positif COVID-19

Walau kalorinya jauh lebih rendah 140 kalori dibanding soft drink lainnya, namun banyak bahaya lain yang bisa ditimbulkan.

Minuman diet ini mengandung pemanis buatan semisal aspartam, sakarin, dan sucralose. Bahan tersebut dapat menimbulkan risiko depresi, diabetes tipe 2, sakit kepala, dan masalah kesehatan lain. Jadi sebaiknya hindari saja dari pada memicu masalah bagi kesehatan Anda. (Int)

Komentar

Terbaru