Demi Berhenti Merokok, Kepala Pria ini Dikurung dan Hanya Istri yang Memiliki Kunci untuk Membuka

  • Jum'at, 09 Februari 2018 - 17:35 WIB
  • Viral
Ibrahim Yucel dan istri
Ibrahim Yucel dan istri

MANAberita.com – MEROKOK merupakan candu yang berbahaya baik bagi kesehatan maupun bagi isi kantong. Selain merugikan dari sisi kesehatan,  juga merugikan keuangan karena rokok hanya dibakar tidak bisa mengenyangkan perut.

Untuk bisa berhenti dari kebiasaan itu memang sangat sulit bahkan seseorang rela melakukan hal konyol untuk bisa mewujudkannya. Hal itu pula yang dilakukan oleh pria asal Turki yang memutuskan untuk “mengurung” kepalanya sendiri, dan memberikan kunci kepada istrinya.

Ibrahim Yucel dan keluarga

Dilansir @manaberita dari laman viral24real, Ibrahim Yucel sengaja membuat kandang untuk kepalanya sendiri guna menepati janji untuk tidak kembali merokok. Kandang itu hanya akan dilepas oleh istrinya saat hendak makan.

Ibrahim Yucel

Pria berusia 42 tahun itu mengatakan bahwa dia sudah merokok dua bungkus sehari selama lebih dari 20 tahun, namun memutuskan untuk berhenti saat ayahnya meninggal karena kanker paru-paru.

Ibrahim Yucel

Sebelumnya ia sudah mencoba beberapa usaha untuk berhenti, tapi selalu gagal. Hingga ia menciptakan alat tersebut dan berhasil menghentikan kebiasaan tidak sehat itu.

Baca Juga:
Waduh! Erdogan Menantang Yunani Atas Dugaan Pelanggaran Wilayah Udara

Ibrahim Yucel dan keluarga

Istrinya mengatakan bahwa awalnya dia merasa malu dengan ide suaminya, tapi sekarang mendukungnya karena dia serius dengan keinginannya ini.

Ibrahim Yucel dan istrinya

Yucel bisa bernapas dan melihat, tapi dia tidak bisa mendekatkan tangannya ke mulut. Ia juga bisa makan kerupuk dan minum dengan menggunakan sedotan. (Int)

Komentar

Terbaru